Sobat Misqueen Meronta, Masker Pengusaha Ini Berlapis Emas 60 Karat Rp 54 Juta

Crazy Rich
Gaya Hidup dan Selera Gw, Lo Gak Usah Sirik
Konten dari Pengguna
5 Agustus 2020 14:59 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Crazy Rich tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Shankar Kurhade. Foto: AFP/SANKET WANKHADE
zoom-in-whitePerbesar
Shankar Kurhade. Foto: AFP/SANKET WANKHADE
ADVERTISEMENT
Untuk melindungi diri, apalagi soal nyawa, orang seringkali melakukan usaha sebaik mungkin, termasuk rela menggelontorkan banyak uang. Maka, di masa pandemi seperti sekarang, berbagai cara yang dilakukan orang untuk berlindung dari penularan penyakit tentu mewakili kemampuan ekonomi mereka.
ADVERTISEMENT
Contoh-contoh yang membuat kita kaget bukan kepalang bisa didaftar satu-persatu: tempo waktu lalu, publik digemparkan dengan kabar beberapa Crazy Rich yang menaiki kapal pesiar, membeli pulau pribadi, hingga memesan bunker untuk karantina mandiri. Sementara yang dilakukan Crazy Rich asal India satu ini, terang saja, tak kalah membuat heboh dibanding itu.
Di tengah pandemi Covid-19 yang membuat dunia kelimpungan, seorang pengusaha super tajir asal Pune, India, menjadi sorotan karena memakai masker super mahal. Shankar Kurhade, nama orang itu, membuat mereka yang tak punya banyak uang meringis karena memakai masker berbahan dasar emas.
Mengutip dari indiatimes.com, Kamis (9/7) lalu, Shankar diketahui menghabiskan Rs 289 ribu (Rs adalah rupee India) untuk membuat masker emas itu. Apabila uang tersebut dikonversikan dengan kurs Rs 1 sebesar Rp 190, uang yang telah digelontorkan Shankar untuk membuatnya ialah sebanyak Rp 54,9 juta. Jumlah itu diperkirakan setara dengan harga 175 ribu buah masker sekali pakai yang dijual di pasaran.
ADVERTISEMENT
"Saya melihat berita di televisi tentang masker perak. Saya kemudian berbicara dengan toko perhiasan saya dan memesan masker emas," kata Shankar.
Masker emas milik Shankar Kurhade. Foto: scmp.com
Dilatarbelakangi hal itulah, Shankar lalu mendatangi toko perhiasan langganannya untuk meminta dibuatkan sebuah masker emas. Menyanggupi permintaan tersebut, toko itu menyelesaikan pesanan Shankar dalam jangka waktu 10 hari, lalu mengantarnya langsung ke rumah Shankar. Jadilah Shankar seorang lelaki dengan emas berbobot 55 gram menempel di mulutnya.
Namun, telah menggelontorkan banyak uang, Shankar ternyata masih ragu soal kemampuan masker itu untuk melindungi dirinya dari penularan virus. Lantaran terlanjur dirundung takut dan khawatir, masker semahal itu pun tak cukup membuat Shankar merasa aman. Padahal, misal saja, apabila Shankar mengalokasikan Rs 289 ribunya untuk membeli masker sekali pakai, ia justru dapat menyumbang rasa aman bagi 175 ribu penduduk India yang lain, tak hanya dirinya sendiri.
ADVERTISEMENT