SLEEP PARALYSIS

Selidik
"Hanya ada satu kebenaran yang pasti," Conan Edogawa
Konten dari Pengguna
21 April 2018 12:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Selidik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
SLEEP PARALYSIS
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pernahkah kalian terbangun dalam tidur kalian dan saat terbangun badan kalian susah untuk di gerakan dan ketika kalian terbangun, kalian melihat sosok aneh di samping kalian itulah yang dinamakan dengan Sleep Paralysis atau orang Indonesia biasanya menyebutnya Tindihan.
ADVERTISEMENT
Fenomena tersebut wajar terjadi, menurut penelitian 20 – 45% dari kita pernah mengalami Sleep Paralysis sekali dalam hidup kita. Dan kenapa Sleep Paralysis dapat terjadi?
Apakah benar di sebabkan oleh makhluk gaib yang iseng dan mengganggu?
Menurut para peneliti, sleep paralysis terjadi ketika kita bangun di tengah – tengah tidur kita yang bernama fase REM, fase REM adalah fase dimana kita sedang bermimpi dan pada saat ini juga otak kita sedang mengistirahatkan otot – otot kita, ketika kita bangun di tengah – tengah fase ini misalnya di karnakan tikus yang sedang dangdutan di dalam loteng kita, sehingga membuat kita bangun akibatnya adalah Sleep Paralysis dimana kita bangun tersadar tetapi kita tidak bisa bergerak sama sekali, seolah – olah badan kita tertindih akan sesuatu belum lagi halusinasi kita akan sesosok makhluk aneh seperti hantu berada di samping kita namun hal ini hanyalah halusinasi.
ADVERTISEMENT
Sleep Paralysis sangat di kenal di seluruh peradaban dunia, seperti dalam legenda masyarakat contohnya dalam legenda masyarakat Skandinafia yang di mana sleep paralysis adalah perbuatan makhluk cilik yang bernama “MARE”, kemudian suku eskimo di Alaska yang mempercayai kalau sleep paralysis adalah roh manusia yang tidak bisa kembali ke tubuhnya ketika orang tersebut tebangun saat sedang tidur.
Dan bagi kalian yang suka mengalami ketindihan, semoga penjelasan di atas dapat sedikit menenangkan kalian, dan jika kalian sering mengalami sleep paralysis setiap saat patut di curigai dan coba tanyakan kepada ahlinya karna bisa saja itu benar gangguan makhluk halus.
Percaya atau tidak kembali pada kepercayaan kalian masing – masing, semoga artikel ini bermanfaat dan dapat menhibur.
ADVERTISEMENT