Geliat Dakwah Alquran Ua Halimah di Bumi Sriwijaya

Daarul Quran
Lembaga Amil Zakat Nasional dan Pengelola Sedekah yang berkhidmat pada pembangunan masyarakat berbasis tahfizhul Quran yang dikelola secara profesional dan akuntabel.
Konten dari Pengguna
10 Juli 2019 11:08 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Daarul Quran tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Halimah (80), Dokumentasi PPPA Daarul Qur'an.
zoom-in-whitePerbesar
Halimah (80), Dokumentasi PPPA Daarul Qur'an.
ADVERTISEMENT
Tubuh perempuan itu tak lagi tegap. Keriput yang menyelimuti seluruh kulitnya juga menunjukkan bahwa ia tak lagi muda. Namun, pada usianya yang telah mencapai 80 tahun ini, ustazah Halimah, atau yang akrab disapa Ua Halimah, masih semangat mengajarkan Alquran kepada warga sekitar.
ADVERTISEMENT
Ya, Ua Halimah adalah seorang guru mengaji di Desa Muara Emil, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan. Ia tinggal sendirian di sebuah rumah panggung dari kayu yang telah berdiri selama puluhan tahun. Pada bagian depan rumah ini, dipasang papan bertuliskan TPA Al-Ikhlas.
Dokumentasi PPPA Daarul Qur'an
Ua Halimah telah menjadi guru mengaji sejak 1999 silam. Ia mengajar anak-anak dan kaum perempuan di sekitar rumahnya membaca Alquran. Ia tak pernah mengambil bayaran sepeser pun sebagai upahnya mengajar. Meski terkadang, ada saja warga yang bersimpati dan berbagi rezeki dengannya.
Semangat Ua Halimah dalam berdakwah Alquran telah membuahkan hasil. Banyak santrinya yang telah terbebas dari buta Alquran. Bahkan tak sedikit yang menjadi juara lomba dan membawa pulang piala. Dengan penuh kesabaran, ia juga ikut mendampingi santri-santrinya dari kalangan ibu rumah tangga dalam mengkhatamkan Alquran pada Ramadhan 1440 H lalu.
ADVERTISEMENT
“Selama masih bisa mengajar, saya akan terus mengajar sampai semua bisa baca Alquran,” kata Ua Halimah dengan penuh semangat.
Ua Halimah adalah salah satu penerima manfaat dari program Simpatik Guru yang dilaksanakan PPPA Daarul Qur’an. Program ini bertujuan untuk memberikan penghargaan bagi para pejuang Alquran yang tersebar di seluruh pelosok negeri.
“Alhamdulillah sudah tiga tahun kami memberikan dukungan dakwah untuk ustazah Halimah. Ia adalah salah satu dari 176 guru yang mendapat bantuan dari kami,” tutur Shalip, Koordinator Program Simpatik Guru, saat mengunjungi Ua Halimah pada Kamis (4/7/2019).
Mari kita doakan Ua Halimah agar senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan, dan keistikamahan dalam berdakwah Alquran. Semoga, setiap tetes keringat Ua Halimah mendapatkan balasan kebaikan yang berlimpah dari Allah Swt. Aamiin.
ADVERTISEMENT