Lokasi Syuting Goblin dan 6 Tempat Wisata Menarik di Kanada

21 Maret 2017 17:14 WIB
comment
7
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Indahnya Kota di Kanada. (Foto: Thinkstock)
Kanada menjadi salah satu negara yang paling banyak menawarkan pilihan menarik bagi setiap wisatawan. Mulai dari pulau, pegunungan, hingga air terjun semua tersaji dengan panorama keindahan yang terbentang dari Atlantik hingga pantai pasifik.
ADVERTISEMENT
Negara bekas jajahan Paris dan Inggris ini memiliki warisan budaya yang melimpah. Hal ini juga yang membuat Kanada menggunakan dua bahasa, Inggris dan Prancis sebagai bahasa nasional mereka. Para wisatawan seakan seperti mengunjungi dua negara.
Banyak mewariskan kebudayaan hingga alam yang indah, membuat Kanada juga memiliki beragam destinasi wisata yang patut kamu kunjungi jika pergi ke sana. Berikut tujuh tempat wisata menarik di Kanada yang kumparan lansir dari touropia.com:
1. Vieux-Quebec
Vieux-Quebec atau Old Quebec merupakan salah satu distrik bersejarah di kota Quebec. Di sini lah penjelajah Prancis, Samuel de Champlain, menemukan Saint Louis Fort di tahun 1608. 
Tempat ini dikelilingi oleh banyak butik kecil dan ratusan tempat serta foto bersejarah yang menarik. Bahkan, Quebec juga menjadi salah satu tempat syuting untuk drama Korea, Goblin, yang sukses menarik perhatian wisatawan dunia untuk berkunjung ke sini.
ADVERTISEMENT
2. Danau Moraine
Bagi kamu yang suka mengunjungi danau, ada baiknya memasukkan danau Moraine di Kanada dalam list destinasi kamu. Terletak di Banff National Park, danau Moraine merupakan salah satu tempat Instagramable di Kanada Barat yang patut kamu kunjungi.
Danau berwarna biru kehijauan ini dikelilingi oleh pegunungan Alberta yang ikonik dan terletak di lembah Ten Peaks dengan ketinggian 1185 meter. Kalau kamu ingin berkunjung ke sana, jangan lupa siapkan uang sebesar US$ 20, karena danau ini dikenal dengan panggilan pemandangan 20 dollar.
3. Air Terjun Niagara
Banyak orang berpikiran jika air tejun Niagara hanya berada di Amerika Serikat. Padahal jika kamu perhatikan, air terjun ini berada di perbatasan antara Amerika dan Kanada.
ADVERTISEMENT
Air terjun Horseshoe yang menjadi bagian terbesar dari air tejun ini yang berada di sisi Kanada, sedangkan bagian yang lebih kecil dan disebut air terjun Bridal Veil berada di sisi Amerika. Setiap tahunnya, sekitar 20 juta orang mengunjungi salah satu air terjun paling terkenal tersebut.
4. Churchill
Kamu ingin melihat hamparan es dengan pemandangan beruang kutub yang lucu? Mungkin Churchill bisa menjadi salah satu alternatif pilihan kamu. Kota kecil dengan populasi penduduk sekitar 1000 jiwa yang terletak di teluk Hudson, Provinsi Manitoba ini merupakan tempat populer untuk melihat paus beluga, burung, dan juga aurora borealis.
5. Bay of Fundy
Bay of Fundy terletak di pantai Atlantik yang terkenal dengan air pasang surutnya yang tinggi. Karena bentuk teluknya yang unik, tempat ini memiliki perbedaan air antara pasang dan surut mencapat 16 meter.
ADVERTISEMENT
Di sini, salah satu tempat terbaik untuk melihat air pasang berada di bebatuan Hopewell, timbunan bebatuan pasir yang terletak diantara pepohonan. Dasar berbatuan sendiri akan tertutup air dua kali sehari dan dapat dilihat dari permukaan tanah yang surut.
6. Pelabuhan Inner Victoria
Pelabuhan Inner Victoria yang terletak di Vancouver menjadi tempat selanjutnya yang wajib kamu kunjungi jika berlibur ke Kanada. Tempat ini dikelilingi oleh air di satu sisi dan gedung-gedung pemerintahan di sisi lainnya.
Di sini, wisatawan juga dapat menyaksikan festival boat klasik yang diselenggarakan pada hari buruh di bulan September. Jika ke sini, luangkan waktu juga untuk menyicipi teh tradisional Inggris di Empress Hotel, sebuah landmark khas Victoria yang berdiri sejak tahun 1990-an.
ADVERTISEMENT
7. Gros Morne National Park
Taman Nasional Gros Morne di Newfoundland menjadi salah satu taman nasional yang penting untuk dunia dan geologis, karena batu-batu kuno yang terbentuk di sini membantu orang untuk memahami bagaimana lautan dan benua diciptakan. Taman ini populer dengan banyaknya satwa liar yang hidup di sini, seperti rusa dan beruang hitam.