Mempertajam Pisau Dapur, Ikuti Teknik yang Dilakukan Para Juru Masak Ini!

Dekoruma.com
Dekoruma.com is a fast-growing tech start up with a mission to break the highly inefficient home & living industry.
Konten dari Pengguna
3 Mei 2019 10:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dekoruma.com tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Dengan pisau yang tajam, memasak akan jauh lebih mudah. Tanpa perlu ditekan dengan keras, pisau dapur yang tajam dapat menghasilkan potongan yang rapi.
ADVERTISEMENT
Penggunaan pisau dapur yang praktis ini juga membuat proses pengolahan makanan jadi lebih aman. Dibarengi teknik pemotongan  yang tepat, kamu tidak perlu lagi khawatir kulit akan tergores saat menggunakan pisau dapur yang tajam.
shutterstock.com
Namun akibat pemakaian yang intens, ketajaman pisau dapur dapat menumpul. Untuk mengembalikan kekuatannya, kamu perlu mempertajam pisau dapur secara rutin.
Bagaimana caranya? Yang jelas kamu tidak perlu menggoreskan dua buah pisau dapur dengan cepat seperti yang kerap dipamerkan di televisi. Cara ini hanya akan membahayakan dirimu saja. Pada praktiknya, para juru masak lebih sering menerapkan beberapa teknik di bawah ini untuk mempertajam pisau dapur mereka.
shutterstock.com
Salah satu cara paling efektif untuk mempertajam pisau dapur adalah dengan menggunakan batu pengasah. Walaupun membutuhkan beberapa percobaan dan latihan untuk mendapatkan hasil yang sempurna, teknik ini dapat dengan mudah dipelajari.
ADVERTISEMENT
shutterstock.com
Mempertajam pisau dengan baja baik untuk menghaluskan sisi pisau yang kasar setelah mempertajamnya dengan menggunakan batu pengasah. Teknik ini juga membantu menguatkan jenis pisau dapur yang digunakan secara intens untuk memotong bahan makanan yang cukup keras.
ADVERTISEMENT
shutterstock.com
Teknik mempertajam pisau dengan alat khusus akan lebih mudah dilakukan karena tidak perlu menggoreskan pisau dapur berkali-kali. Namun menurut para juru masak, cara mempertajam pisau dapur ini tidak lebih baik dari kedua cara sebelumnya.
Seorang koki restoran Danilo Alfaro melalui The Spruce Eats mengatakan, mempertajam pisau dapur dengan alat elektronik khusus malah menggerus sebagian baja dari pisau dapur. Pisau dapur mungkin lebih tajam, namun massanya kian berkurang jika terus menerus dipertajam dengan alat ini.
ADVERTISEMENT
shutterstock.com
Setelah pisau dapur berhasil diasah, ada baiknya untuk mengasah kembali ketajamannya sehingga lebih bertahan lama.
Mengasah dan mempertajam pisau dapur adalah dua hal yang berbeda. Pengasahan tidak menggerus material pisau–sebagaimana yang terjadi saat kamu mempertajam pisau dapur–melainkan menghaluskan tekstur ujung pisau yang masih bergerigi.
shutterstock.com
Mengasah pisau dapur dapat dilakukan dengan menggunakan baja pengasah. Bentuk bajanya sendiri serupa dengan tongkat baja penajam, tapi ada juga yang berupa lempengan. Ikuti langkah berikut untuk mengasah pisau dapur:
ADVERTISEMENT
shutterstock.com
Saat menyimpan pisau dapur, jangan biarkan pisau terekspos begitu saja. Pisau yang terpapar udara terbuka bukan hanya bisa menumpul, namun juga bisa mengakibatkan pisau berkarat dengan mudah. Bungkus kedua belah pisau dengan plastik pelindung.
Setelah itu, letakan pisau dapur pada laci dengan sistem penyimpanan khusus. Isi laci terbagi ke dalam beberapa kompartemen kecil di mana kamu bisa mengelompokkan peralatan masak berdasarkan jenisnya.
Penyimpanan khusus pisau dalam kitchen set atau knive holder dari kayu atau bambu juga bisa digunakan, namun simpanlah di area dapur yang jauh dari jangkauan si kecil agar tidak membahayakan.
 shutterstock.com
Tidak sulit, bukan, untuk menerapkan teknik mempertajam pisau dapur ala para juru masak ini? Mempertajam pisau dapur berarti menyelaraskan kembali kemampuannya yang amat berperan dalam pengolahan bahan makanan yang tepat dan aman. Namun, kamu perlu berhati-hati saat mencobanya, jangan sampai jarimu teriris.
ADVERTISEMENT