Menteri India Tertangkap Kamera Sedang Pipis Sembarangan

21 November 2017 9:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi buang air kecil di India (Foto: NARINDER NANU / AFP)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi buang air kecil di India (Foto: NARINDER NANU / AFP)
ADVERTISEMENT
Seorang menteri India dari partai berkuasa sedang malu berat. Video dia sedang pipis sembarangan di pinggir jalan terekam kamera, tidak butuh waktu lama untuk jadi viral.
ADVERTISEMENT
Diberitakan AFP, Senin (20/11), video tersebut merekam adegan Ram Shinde, menteri konservasi air negara bagian Maharashtra, sedang berdiri di semak belukar, menuntaskan hajatnya buang air kecil pada akhir pekan lalu.
Video tersebut tersebar di media sosial dan ramai diberitakan media India. Kelompok oposisi India mengatakan, tindakan Shinde ini menunjukkan pemerintah Partai Bharatiya Janata (BJP) gagal mendidik pejabatnya, apalagi masyarakat.
Tindakan Shinde ini sehari sebelum Hari Toilet Dunia. Pemerintah Perdana Menteri Narendra Modi padahal sudah meminta warga untuk tidak buang hajat di tempat terbuka, selain tidak sedap dipandang mata, juga bisa memicu banyak masalah kesehatan.
Shinde membela diri, mengatakan bahwa dia sudah kadung kebelet ketika melakukan pengawasan rutin skema Jalyukta Shivar, sebuah program konservasi air di Maharashtra. Menurut dia, sudah sebulan terakhir ini dia sibuk wira-wiri memantau program tersebut.
ADVERTISEMENT
"Bepergian membuat suhu tubuh saya tinggi dan debu bikin saya sakit. Saya menderita demam dan tidak menemukan toilet, saya harus buang air di tempat terbuka," kata dia.
India sangat kekurangan toilet, padahal negara itu adalah salah satu negara dengan perekonomian terbaik dunia. Sekitar 70 persen rumah di India tidak punya WC. Menurut data UNICEF, 600 juta orang atau setengah dari populasi India, masih buang air kecil atau besar di tempat terbuka.
Tiga tahun lalu, Modi telah berkomitmen untuk membangun toilet untuk seluruh warga yang akan rampung pada 2019.
Sejauh ini, pemerintah India sudah membangun lebih dari 50 juta toilet di seluruh negeri untuk 1,25 miliar orang. Pemerintah juga mengimbau warga untuk menghentikan kebiasaan lama buang hajat di tanah lapang dan menggunakan toilet.
ADVERTISEMENT