Pecahan Pesawat Antariksa Rusia Tewaskan Warga Kazakhstan

15 Juni 2017 17:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Baikonur Cosmodrome (Foto: AP/State Space Corporation Roscocmos)
zoom-in-whitePerbesar
Baikonur Cosmodrome (Foto: AP/State Space Corporation Roscocmos)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Peluncuran pesawat antariksa Rusia pada Rabu (14/6) memakan korban jiwa. Seorang pria tewas akibat pecahan roket antariksa yang diluncurkan dari Kazakhstan tersebut.
ADVERTISEMENT
Diberitakan Reuters, pria tersebut tewas setelah terjebak di hutan yang terbakar akibat pecahan roket. Seorang pria lainnya dilarikan ke rumah sakit akibat terluka bakar.
Kedua pria itu memang sengaja ke hutan untuk mengumpulkan pecahan roket pendorong pesawat antariksa Rusia. Tidak disebutkan identitas kedua pria itu dan belum ada komentar dari Rusia.
Baikonur Cosmodrome (Foto: AP/State Space Corporation Roscocmos)
zoom-in-whitePerbesar
Baikonur Cosmodrome (Foto: AP/State Space Corporation Roscocmos)
Pada Rabu, Rusia meluncurkan pesawat antariksa tanpa awak dari landasan Baikonur cosmodrome di Kazakhstan. Pesawat itu menuju Stasiun Antariksa Internasional. Salah satu tahap peluncuran adalah pelepasan roket pendorong, beberapa jatuh di Kazakhstan.
Pesawat itu membawa 2,5 ton barang kebutuhan astronot di stasiun luar angkasa, seperti makanan, air, dan material penelitian. Rencananya pesawat itu akan tiba di stasiun luar angkasa pada Jumat.
ADVERTISEMENT