Rini Soemarno Lebaran di Jakarta

24 Juni 2017 14:38 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rini Soemarno dalam acara rakor KUR. (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Rini Soemarno dalam acara rakor KUR. (Foto: Nicha Muslimawati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno ikut sibuk menghadapi Lebaran tahun ini.
ADVERTISEMENT
Tahun ini, beberapa perusahaan BUMN seperti PT Pelni, PT KAI, BNI, dan beberapa perusahaan pelat merah lainnya menyediakan mudik gratis baik menggunakan kereta api, kapal laut, bus hingga pesawat terbang. Total ada 118.000 penumpang yang bisa pulang ke kampung halaman gratis melalui program tersebut.
"Tujuan kita pada saat sekarang mau hari raya, BUMN kita tekankan untuk bagaimana kita bisa berbagi kenyamanan dan kesenangan," ujar Rini kepada kumparan (kumparan.com), belum lama ini.
Menteri BUMN lepas pemudik dengan kereta premium. (Foto: Dok. BNI)
zoom-in-whitePerbesar
Menteri BUMN lepas pemudik dengan kereta premium. (Foto: Dok. BNI)
Berbagai macam program mudik gratis yang diselenggarakan perusahaan-perusahaan BUMN, membuatnya harus ikut meninjau langsung kondisi di lapangan demi kelancaran para peserta mudik gratis. Hal tersebut membuatnya menunda berkumpul bersama keluarga.
"Belum mudik nih, hari Sabtu lihat penyeberangan yang di Merak-Bakaheuni karena itu yang paling rame," kata Rini.
ADVERTISEMENT
Meskipun begitu, Rini akan tetap merayakan hari raya Idul Fitri tahun ini di Jakarta dan akan mudik usai Lebaran.
"Insyaallah mungkin H+2, Lebaran masih di sini, di Jakarta aja," pungkasnya.