Peduli Kesehatan Balita & Lansia, Mahasiswa KKNT 95 Bantu Kegiatan Posyandu

KKNT 95 UPNV JATIM
UPN "Veteran" Jawa Timur
Konten dari Pengguna
19 Mei 2022 15:09 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari KKNT 95 UPNV JATIM tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dokumentasi Pribadi – Mahasiswa KKN UPN “Veteran” Jawa Timur membantu kegiatan Posyandu di Dusun Sumber, Wonosalam
zoom-in-whitePerbesar
Dokumentasi Pribadi – Mahasiswa KKN UPN “Veteran” Jawa Timur membantu kegiatan Posyandu di Dusun Sumber, Wonosalam
ADVERTISEMENT
Wonosalam, Jombang – Kader Posyandu Euforbia di Dusun Sumber, Desa Wonosalam rutin melaksanakan kegiatan posyandu sebagai bentuk kepedulian terhadap tumbuh kembang balita dan kesehatan lansia. Kegiatan posyandu ini sendiri dilaksanakan secara rutin satu bulan sekali yang biasanya dilakukan di minggu kedua.
Dokumentasi Pribadi - Penimbangan Berat Badan Balita
Mengingat pentingnya kesehatan lansia dan tumbuh kembang balita, meskipun di masa pandemi seperti ini, kegiatan posyandu harus tetap dilakukan secara rutin. Melalui kegiatan ini, balita akan mendapatkan imunisasi dan juga kontrol kesehatan berdasarkan berat badan. Sedangkan untuk lansia mendapatkan vitamin, pengecekan berat badan dan pengecekan darah (tensi) secara rutin, sehingga kesehatan balita dan lansia dapat terpantau dengan baik.
Dokumentasi Pribadi - Pengecekan Tensi Masyarakat Lansia
Mahasiswa KKN Tematik 95 UPN “Veteran” Jawa Timur mendapat kesempatan untuk ikut serta membantu dalam kegiatan posyandu yang dilakukan pada hari Kamis (12/5/2022). Pendampingan posyandu tersebut diikuti oleh 9 mahasiswa KKN yang mengabdi di Desa Wonosalam, Jombang ini.
ADVERTISEMENT
Ibu Syaiful, selaku ketua kader Posyandu mengungkapkan pihaknya mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN Tematik 95 UPN “Veteran” Jawa Timur yang sudah berkenan membantu dalam kegiatan rutin posyandu ini. “Mahasiswa KKN dengan sigap membantu tugas-tugas kami seperti menimbang berat badan bayi dan balita.” ucap Ibu Syaiful
Dokumentasi Pribadi - Bersosialisasi di Kegiatan Posyandu Euforbia
Mahasiswa KKN merasa bersyukur karena sudah bisa berpartisipasi dan untuk ikut andil dalam kegiatan posyandu ini. Meskipun ini merupakan pengalaman pertama kami, tetapi kegiatan ini bisa berjalan sukses sesuai yang diharapkan. Tidak lupa, dalam kegiatan ini tetap menerapkan protokol kesehatan dengan menggunakan masker dan memberikan hand sanitizer sebelum mengikuti kegiatan posyandu.
DPL : Kusuma Wardhani Mas’udah.S.Si., M.Si Penulis : Dwi Anirasari & Denny Firmansyah Tim KKN : Denny Firmansyah, Masteryna Maghfirahdina, Sandy Ryan Firmansyah, Dwi Anitasari, Phebian Adam Pahlevy, Frezca Inghe Arviani, Aryo Prasetya Yudhoyono, Pande Putu Sunaryang, Dwi Zuhrotun Nisa’.
ADVERTISEMENT