Akhir Pekan, Menteri Rini Bersama Bos BUMN Menyusuri Desa di Bogor

29 April 2017 9:35 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Rini Soemarno Susur Desa di Bogor (Foto: Ela Nurlaela)
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rini Soemarno tak lupa mengisi akhir pekan dengan berolahraga. Bersama beberapa Bos BUMN, Rini sejak pagi ini sudah berjalan menyusuri pedesaan yang ada di wilayah Bogor.
ADVERTISEMENT
Rini ditemani oleh Dirut PT Wijaya Karya Tbk (Wika) Bintang Perbowo, Dirut PLN Sofyan Basir, Dirut Bank Mandiri Kartika Wiroatmodjo, dan Dirut Bank BNI Ahmad Baiquni.
Rini mengawali perjalanan dari Hotel Tulip dan mengakhiri perjalannya di Hotel Wikasatrian. Total perjalanan yang ditempuh Rini dalam mengitari pedesaan sekitar 8 km.
Rini Soemarno Susur Desa di Bogor (Foto: Ela Nurlaela)
Rini yang mengaku hobi olahraga ini sengaja memilih jalan santai untuk mengawali akhir pekannya. Selain itu, menurutnya dengan jalan menyusuri desa ini diharapkan bisa melihat berbagai sektor. Mengingat BUMN bergerak diberbagai sektor.
"Hobinya jalan, (jalan santai) ngasih semangat, kalau bisa lebih sering, memang sering ke lapangan, dan sekarang dengan pekerjaan ini, saya melihat bahwa BUMN ini bergerak di segala sektor, saya operasi di BUMN ini apa yang bisa diperbaiki," jelas Rini di Bogor, Sabtu (29/4).
ADVERTISEMENT
Rini Soemarno Susur Desa di Bogor (Foto: Ela Nurlaela)
Selama menyusuri ke pedesaan Rini dan para bos BUMN ini sempat meninjau kegiatan warga seperti peternakan ikan lele, kambing, kuda dan budidaya jamur.
Rini berharap dengan menyusuri desa ini bisa mendorong BUMN untuk menyadari lingkungan.
"Saya selalu merasa bahwa dalam melangkah, kita akan bisa belajar, kita tularkan ingin dorong BUMN ajak ke daerah buat mereka betul-betul menyadari keadaan lingkungan,"pungkas Rini.