news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Dari Hong Kong, Rini Soemarno Terbang ke Jepang

26 Maret 2017 16:53 WIB
comment
6
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Rini Soemarno di Hongkong. (Foto: Wiji Nurhayat/kumparan)
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menyudahi kunjungan kerja ke Hong Kong guna bertemu dengan para Tenaga Kerja Indonesia (TKI) sore ini.  Rini tidak langsung kembali ke Indonesia,  tetapi harus singgah di Jepang. 
ADVERTISEMENT
Kepada media,  Rini mengatakan kunjungan kerja ke Jepang lebih mengarah kepada kerja sama antara perusahaan Jepang dengan perusahaan BUMN.  Rini juga akan bertemu dengan jajaran menteri di Jepang serta Japan Bank for International Cooperation (Bank Jepang untuk kerjasama internasional) atau JBIC. 
"Saya bertemu dengan beberapa menteri, ketemu dengan JBIC," kata Rini saat ditemui di Hotel Harbour,  Hong Kong,  Minggu (26/3).
Selain bertemu JBIC,  Rini juga akan bertemu perusahaan Jepang Mitsui. Obrolan ini akan mengarah kepada keinginan Mitsui menggarap proyek properti di Indonesia. 
"Karena memang kita banyak usaha yang akan kita kembangkan dengan pengusaha mereka seperti dengan Mitsui, kemungkinan kita juga mengembangkan properti bersama," tuturnya. 
ADVERTISEMENT
Selain itu,  Rini juga akan bertemu dengan perusahaan listrik dan gas di Jepang tentang kemungkinan perusahaan seperti Tokyo Electric Power Company dan Tokyo Gas bisa menyuplai peralatan listrik dan gas ke Indonesia. 
"Dan kelistrikan, di powerplant banyak juga investor di sini memberi peralatan-peralatan dari Jepang.  Jadi kita menemui seperti Tokyo Electric, Tokyo Gas dan lain-lain, " katanya.