Polisi Selamatkan Bayi Usia 2 Minggu dari Penculikan

16 Mei 2017 20:37 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Polsek Kalideres mengungkap penculikan bayi (Foto: Instagram/@polsek_kalideres)
Kasus penculikan bayi berhasil diungkap polisi. Bayi dua minggu milik pasangan suami istri warga Kalideres ini berhasil ditemukan.
ADVERTISEMENT
Menurut Kasat Reskrim Polres Jakarta Barat AKBP Andi Adnan Syafruddin yang dikonfirmasi kumparan (kumparan.com), Selasa (16/6) kasus ini masih dalam pemeriksaan. Pelaku juga masih diselidiki.
Informasi yang diperoleh, dalam pengungkapan kasus ini sejumlah petugas kepolisian terlibat antara lain Kapolsek Kalideres Kompol Efendi, Kanit Reskrim Polsek Kalideres AKP Syafri Wasdar, kemudian Tim III Reskrim, Tim PPA ,dan Tim Jatanras dari Polres Jakbar.
Sayangnya polisi belum mengungkap detil terkait pelaku dan bagaimana proses penculikan hingga penangkapan. Bayi itu diketahui ditemukan sekitar pukul 14.00 WIB di sekitar Rawa Lele Kalideres. Bayi ditemukan dalam keadaan sehat. Diduga pelaku melakukan penculikan karena terlilit utang.
Ilustrasi penculikan (Foto: Getty Images)
ADVERTISEMENT