Selama Belum Didaftarkan, Beto-Jaime Bebas ke Mana Saja

31 Januari 2019 18:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Selebrasi Jaimerson Xavier (tengah) bersama Marko Simic. (Foto: Instagram @jaimesilva03)
zoom-in-whitePerbesar
Selebrasi Jaimerson Xavier (tengah) bersama Marko Simic. (Foto: Instagram @jaimesilva03)
ADVERTISEMENT
Jaimerson da Silva dan Alberto Goncalves alias Beto pindah untuk sementara. Pihak Madura United sebagai pemilik meminjamkan kedua pemain ke Persija Jakarta demi mentas di Kualifikasi Liga Champions Asia (LCA) atau AFC Cup.
ADVERTISEMENT
Melalui keterangan Manajer Haruna Soemitro, Madura United berniat membantu Persija di kompetisi level Asia. Pasalnya, Persija kehilangan empat pemain asing yang baru direkrut karena International Transfer Certificate (ITC) belum rilis. "Tentu penampilan Persija di AFC menentukan juga peringkat kompetisi Indonesia,” ujar Haruna.
Pertanyaan yang muncul kemudian ialah soal regulasi baik LCA maupun soal peminjaman pemain. Menilik regulasi LCA pasal 24 poin 4, Persija memang masih bisa mendaftarkan Jaime dan Beto. Dijelaskan bahwa partisipan masih bisa mendaftarkan atau mengganti lima pemain dengan alasan apa pun, asalkan jumlah pemain yang terdaftar tak melebihi 30 pemain selambat-lambatnya tujuh hari sebelum laga pertama.
Masalah di LCA sudah selesai. Lalu sekarang bagaimana soal status peminjaman pemain itu? Publik sepak bola Indonesia tentu bingung karena klub Tanah Air dengan seenaknya meminjamkan pemain. Rasanya, soal pinjam-meminjam bak tak ada aturannya.
ADVERTISEMENT
Pemain timnas Indonesia, Alberto Goncalves melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan uji coba antara Indonesia vs Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Rabu (10/10). (Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
zoom-in-whitePerbesar
Pemain timnas Indonesia, Alberto Goncalves melakukan selebrasi usai mencetak gol dalam pertandingan uji coba antara Indonesia vs Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Rabu (10/10). (Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Jangan dulu asal menghakimi. Mari menelaah lewat kacamata regulasi status dan transfer PSSI. Pasal 10 dalam regulasi tersebut menjelaskan soal peminjaman pemain profesional dalam tiga poin, yaitu sebagai berikut:
Poin kedua dalam pasal 10 itu bisa menjadi titik tolak soal status peminjaman pemain yang dilakukan Persija. Ada periode peminjaman di mana bisa disimpulkan bahwa sang pemain pinjaman diharuskan minimal setengah musim. Misalnya jika meminjam pada awal kompetisi, maka si pemain boleh kembali ke klub asal pada tengah musim atau saat jendela transfer paruh musim dibuka. Atau, kalau meminjam pada paruh musim, maka sang pemain bisa kembali pada akhir kompetisi.
ADVERTISEMENT
Lalu pertanyaannya kemudian, peminjaman Jaime dan Beto sebatas penampilan Persija di LCA bukankah menyalahi regulasi tersebut? Karena kedua pemain itu akan kembali ke Madura United begitu Liga 1 2019 mau bergulir.
Tigorshalom Boboy sebagai CEO PT Liga Indonesia Baru (LIB) turut menanggapi polemik itu. Ia menjelaskan, sebetulnya regulasi transfer baru bisa mengikat ketika Transfer Matching System (TMS) dan jendela transfer dibuka.
“Pemain bisa dipinjamkan kalau sudah terikat kontrak dengan satu klub. Kemudian kesepakatan peminjaman dengan dua tim terjadi dengan klausul-klausul tertentu. Kalau merujuk regulasi, misal saja pemain dipinjam untuk setengah musim (empat bulan), tapi selesai cuma dua bulan, maka dia berisiko menganggur sampai dibuka lagi transfer tengah musim," tutur Tigor ketika dihubungi kumparanBOLA.
ADVERTISEMENT
COO PT LIB, Tigorshalom Boboy. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
COO PT LIB, Tigorshalom Boboy. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
"Periode itu ‘kan pendaftaran. Dia tidak boleh didaftarkan oleh dua tim. Jadinya, kalau mau balik lagi ke klub asal harus pada periode transfer,” ujarnya.
Tigor pun menegaskan bahwa saat ini bursa transfer belum dibuka. Artinya, kata dia, pemain sebetulnya belum terdaftar dalam sistem. Jadi, status pemain di tiap klub sejauh ini bebas. Mereka boleh ke mana saja selema belum didaftarkan saat bursa transfer. Alhasil, jika Madura United butuh Jaime dan Beto, keduanya harus sudah balik sebelum periode transfer dibuka, kecuali memang ingin dipinjamkan ke Persija sampai tengah musim Liga 1.
“Status peminjaman di luar periode transfer masih bebas saja. Tidak ada mengikat. Sekarang Persija ikut ketentuan AFC atau LCA, tetapi kalau di Indonesia ikut aturan liga. Asalkan saja status peminjaman jelas. Persija harus menyerahkan dokumen kepada AFC, seperti akta bahwa dua pemain itu dimiliki Madura United, kontrak berapa lama, jangka waktu peminjaman, dan lainnya,” kata Tigor.
ADVERTISEMENT
So, tak ada yang salah menyoal peminjaman Jaime dan Beto karena keduanya berhak ke mana saja. Kecuali jika nanti jendela transfer sudah dibuka, maka baik Persija maupun Madura United harus teliti menetapkan periode peminjaman. Jangan sampai kebabablasan.
Seluk-beluk ITC dan TMS. (Foto: Anggoro Fajar Purnomo/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Seluk-beluk ITC dan TMS. (Foto: Anggoro Fajar Purnomo/kumparan)