Konten dari Pengguna

Adab Bergaul Sesama Makhluk Hidup Menurut Ajaran Islam

Fikar Husni Mubarok
Lahir di bogor, kini mengeyam pendidikan di UIN jakarta fakultas syariah hukum.
1 Juli 2024 18:19 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Fikar Husni Mubarok tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
sumber gambar ini: C:\Users\LENOVO\Downloads\800+ Gambar Ramadhan & Islam Gratis - Pixabay_files\child-4758822_640.jpg
zoom-in-whitePerbesar
sumber gambar ini: C:\Users\LENOVO\Downloads\800+ Gambar Ramadhan & Islam Gratis - Pixabay_files\child-4758822_640.jpg
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Adab merupakan ajaran agama islam yang ditanamkan kepada umat Nabi muhammad sebagai pergaulan antara makhluk hidup. Di dalam kehidupan ini, seorang muslim hendaknya selalu beradab sesama muslim. Dalam ajaran islam, islam mengajarkan adab tidak hanya sesama muslim, umat muslim pun harus berperilaku baik kepada semua orang. Allah Swt memerintahkan kepada nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan akhlak atau adab kepada seluruh umatnya. Sebagaimana firman Allah SWT dalam surat al-ahzab ayat:21:
ADVERTISEMENT
لقد كان لكم في رسولالله اسوة حسنة لمن كان يرجوا الله واليوم الاخر وذكرالله كثيرا
Artinya: "Sungguh telah ada pada (diri) rasullah suri tauladan yang baik bagimu yaitu bagi orang yang berharap rahmat allah swt dan (kedatangan) hari kiamat serta yang banyak mengingat Allah Swt (Q.S. Al-Ahzab:21). Perintah Allah kepada RasulNya sudah jelas untuk memperbaiki adab manusia dimuka bumi ini
Dalam mengerjakan sesuatu ada adab yang harus di perhatikan, termasuk dalam bergaul. Baik dengan orang tua, guru, masyarakat, maupun sesama teman. Adab pun nilai nya sangat tinggi di atas ilmu, para ulama sebelum mereka mempelajari ilmu mereka terlebih dahulu mempelajari adab. Imam Maliki RA mengatakan:
تعلم الادب قبل ان تعلم العلم
ADVERTISEMENT
artinya: “Hanya dengan adab, kamu akan memahami ilmu”. Itulah perkataan seorang ulama besar yang mengajarkan bahwa adab lah segalanya di bandingkan hal apapun.

Masalah Etika

Dalam kehidupan sosial ketika seseorang memiliki adab yang kurang baik, masyarakat tidak akan pernah menghargai bahkan menghormati. Hilangnya adab atau bisa disebut dengan etika saat ini sangat terasa dikalangan pelajar di negara indonesia ini, sebab kurikulum yang di tawarkan oleh pemerintah sangat rendah mengajarkan para pelajar beradab. Mereka lebih mementingkan keilmuan tanpa dilandasi akhlak atau moral, maka peran penting pemerintah, guru dan orang tua harus menjadi perhatian di kalangan pelajar saat ini.
Agama islam telah melahirkan ulama ulama besar yang mempunyai bidang keilmuan yang sangat luas, dan dibarengi dengan keindah akhlak yang sangat mulia. Semakin merosotnya etika dizaman yang terus berkembang sekarang akan mempengaruhi kondisi bangsa indonesia ini, misalnya saja kerusakan yang terjadi dalam pemerintahan yang hari ini banyak pejabat - pejabat yang tidak mempunyai etika bahkan moral. Mereka semau-maunya memperlakukan hingga mengambil hak-hak rakyat, dalam arti korupsi. Jikalau ini terus menerus tidak ada solusi untuk bangsa dalam perbaikan akhlak, maka negara akan hancur ditangan bangsanya sendiri.
ADVERTISEMENT