news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

15 Juni 2020, Obyek Wisata di Manggarai Barat Dibuka untuk Wisatawan

Konten Media Partner
1 Juni 2020 22:11 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pementasan tarian caci, salah satu atraksi wisata di Kabupaten Manggarai Barat yang diminati wisatawan mancanegara. Sumber foto: istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Pementasan tarian caci, salah satu atraksi wisata di Kabupaten Manggarai Barat yang diminati wisatawan mancanegara. Sumber foto: istimewa.
ADVERTISEMENT
LABUAN BAJO - Destinasi wisata yang berada di Kabupaten Manggarai Barat akan mulai dibuka untuk wisatawan pada 15 Juni 2020 mendatang.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Manggarai Barat, Agustinus Rinus kepada media ini, Senin (1/6/2020) mengatakan per 15 Juni 2020 seluruh objek wisata di Manggarai Barat akan segera kembali dibuka untuk kunjungan wisatawan baik dalam negeri maupun luar negeri.
Pihaknya sudah menguarkan surat perpanjangan penutupan objek wisata di luar Kawasan Komodo hingga 14 Juni 2020 mendatang.
" Memang sebelumnya kita keluarkan surat larangan hingga 29 Mei 2020 tetapi karena situasi dan kondisi terpaksa surat perpanjangan larangan itu kita kembali dikeluarkan hingga 14 Juni mendatang," ucap Gusti Rinus.
Taman Nasional Komodo (TNK) kata dia, masih tetap di tutup sambil menunggu surat keputusan Gubernur NTT, Viktor Bungtilu Laiskodat yang membangun komunikasi ke Pemerintah Pusat.
ADVERTISEMENT
Lanjutnya, menurut rencana dipastikan per 15 Juni 2020, seluruh objek wisata di Manggarai Barat sudah kembali dibuka untuk dikunjungi wisatawan.
Dia mengaku, pemerintah sedang menyiapkan protokoler pariwisata dalam mencegah penularan virus korona.
Menurut rencana, Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat yang dipimpin Bupati Agustinus Dula juga akan mempersiapkan langkah-langkah aturan praktis dalam menghadapi situasi dibukanya sejumlah objek pariwisata bagi masyarakat luas.
Protokoler pariwisata dimaksud kata Gusti Rinus dengan memperhatikan protokoler COVID-19 sehingga pengunjung terbebas dari penularan virus Corona.
Lanjutnya, hal ini akan di bicarakan bersama dengan pelaku usaha pariwisata di daerah ini terkait aturan bagi pengunjung ke obyek wisata di Manggarai Barat maupun ke kawasan Taman Nasional Komodo.
"Nanti rapat koordinasi nya akan dimulai tanggal 8 Juni sekaligus pembahasan aturan-aturan yang akan diberlakukan terkait situasi protokoler,"tutup Gusti Rinus.
ADVERTISEMENT