Polisi Tindaklanjuti Kasus Perusakan Jaringan Air Bersih di Bonat

Konten Media Partner
10 Desember 2019 16:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolsek Urban Aesesa, AKP Ahmad.
zoom-in-whitePerbesar
Kapolsek Urban Aesesa, AKP Ahmad.
ADVERTISEMENT
MBAY - Kapolsek Urban Aesesa, AKP Ahmad berjanji akan turun langsung untuk menangani kasus perusakan jaringan air bersih di Dusun Bonat Desa Persiapan Tengah Tiba Timur Kecamatan Aesesa Kabupaten Nagekeo.
ADVERTISEMENT
Hal ini ditegaskan AKP Ahmad usai menerima laporan dari puluhan warga Dusun Bonat, Selasa (10/12), terkait perusakan jaringan air bersih oleh oknum yang tidak bertanggungjawab.
AKP Ahmad mengaku, setelah selesai acara kunjungan kerja Kapolda NTT di Bajawa, dia akan ke lokasi kejadian untuk mengecek langsung perusakan fasilitas umum tersebut.
"Nanti saya akan ke tempat kejadian perkara untuk melihat langsung kondisi jaringan air bersih yang dirusak itu. Kita akan cari tahu motif dan maksud pelaku merusak fasilitas umum itu," tegas AKP Ahmad.
Dia meminta masyarakat Dusun Bonat bersabar dan memberikan waktu kepada aparat kepolisian di Polsek Urban Aesesa untuk mengungkap kasus ini. Yang pasti, kata Ahmad, pihaknya akan bekerja secara profesional untuk menindaklanjuti laporan masyarakat Bonat.
ADVERTISEMENT
"Saya minta masyarakat berikan waktu kepada kami untuk mengungkap siapa pelaku perusakan itu. Kalau berhasil, yang pasti pelaku akan dihukum sesuai hukum yang berlaku," tegasnya.
Untuk diketahui, warga Dusun Bonat, Selasa (10/12) pagi mendatangi Mapolsek Urban Aesesa. Mereka datang untuk melaporkan kasus perusakan fasilitas umum berupa jaringan air bersih oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Perusakan jaringan pipa air bersih dari bak induk tersebut bukan baru sekali, melainkan sudah berkali-kali. Akibatnya warga Bonat mengalami kesulitan untuk mendapatkan air bersih.