Seorang Pelajar SMP di Kupang Ditemukan Tewas Gantung Diri

Konten Media Partner
14 Oktober 2019 21:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pelajar SMP bernama Yohanes Sinaga yang ditemukan tewas bunuh diri pada Senin (14/10). Foto: Istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Pelajar SMP bernama Yohanes Sinaga yang ditemukan tewas bunuh diri pada Senin (14/10). Foto: Istimewa.
ADVERTISEMENT
KUPANG- Seorang pelajar SMP bernama, Yohanes Sinaga (14) warga Jalan Amanuban, Kelurahan Oebufu, Kota Kupang, NTT, ditemukan tewas gantung diri di sebuah rumah tua di RT 03 RW 01, Oebufu, Senin (14/10).
ADVERTISEMENT
Pelajar kelas 2 SMP 13 Oebufu ini ditemukan pertama kali oleh seorang warga bernama, Kristofel Key (57).
"Saya mau kasih makan kambing dekat TKP. Awalnya saya curiga dengan bau tak sedap dari dalam rumah tua itu. Kaget, ternyata bau itu jenazah korban yang tergantung dengan tali," ujar Kristofel ditemui di lokasi kejadian, Senin (14/10).
Melihat kejadian itu, ia langsung melaporkannya ke warga sekitar dan polisi. Di samping jasad ditemukan sepucuk surat wasiat dari korban untuk pamannya.
Setelah didentifikasi polisi, jenazah korban dibawah ke RS Bhayangkara Titus Uly, Kupang, untuk divisum.
Informasi yang dihimpun, Yohanes merupakan anak yatim. Ibunya meninggal usai dibunuh oleh ayahnya beberapa tahun lalu. Kini, ayahnya mendekam di penjara.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Yohanes diasuh oleh pamanya, Nahor Lettakaeb, di Jalan Amanuban, Oebufu, Kota Kupang.
Hingga kini polisi masih menyelidiki kasus tersebut. (Ola Keda)
----------------------------
Anda bisa mencari bantuan jika mengetahui ada sahabat atau kerabat, termasuk diri anda sendiri, yang memiliki kecenderungan bunuh diri.
Informasi terkait depresi dan isu kesehatan mental bisa diperoleh dengan menghubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas dan Rumah Sakit terdekat, atau mengontak sejumlah komunitas untuk mendapat pendampingan seperti LSM Jangan Bunuh Diri via email [email protected] dan saluran telepon (021) 9696 9293, dan Yayasan Pulih di (021) 78842580.