Fiks! Tahun Depan Perindo Lolos Senayan

Konten dari Pengguna
8 Juni 2018 5:59 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Gandhi Fahad tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Fiks! Tahun Depan Perindo Lolos Senayan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Lagi-lagi Partai Persatuan Indonesia alias Perindo kembali menggemparkan jagat perpolitikan tanah air. Bagaimana tidak, untuk kesekian kalinya partai besutan Hary Tanoesoedibjo itu menjadi satu-satunya partai politik baru peserta pemilu 2019 yang dipresdiksi lolos ke senayan di pemilu mendatang karena memenuhi ambang batas parlemen (parliamentary threshold), yakni 4 persen.
ADVERTISEMENT
Hasil tersebut diketahui dari hasil survei yang dilakukan oleh Charta Politika Indonesia beberapa waktu lalu.
Dalam hasil survei yang dilakukan oleh lembaga survei milik Yunarto Wijaya tersebut, Partai Perindo berhasil meraup suara 3,0% responden di Banten, 3,4% responden di Jawa Barat, 3,1% responden di Jawa Tengah, dan 3% responden di Jawa Timur.
Hasil ini jauh mengungguli parpol baru lainnya seperti Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Partai Garuda, dan Partai Berkarya, yang hanya menghasilkan elektabilitas tidak lebih dari 1%.
Tidak hanya itu, hasil survei tersebut juga menunjukkan, untuk kesekian kalinya juga Perindo berhasil mengalahkan sejumlah parpol lama yang lebih eksis di kancal perpolitikan nasional.
Ya, elektabilitas Perindo berhasil mengalahkan Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI).
ADVERTISEMENT
Sebetulnya, bagi Peirndo, hasil survei ini sudah hal biasa. Bukan sombong, sebab, sudah berkali-kali Perindo tembus angka 4 persen dalam setiap hasil survei.
Sebelumnya, survei yang dilakukan oleh Indikator Politik Indonesia pada bulan Maret 2018 lalu, Partai Perindo berhasil meraup elektabilitas sebesar 4,6 persen.
Fiks! Tahun Depan Perindo Lolos Senayan (1)
zoom-in-whitePerbesar
Tidak hanya itu, pada bulan April lalu, Cyrus Network juga melakukan survei. Hasilnya, elektabilitas Perindo berhasil memperoleh persentase sebesar 4,3 persen. Bahkan Perindo juga sukses mengalahkan sejumlah partai lawas, yakni PKS, Nasdem, PAN, dan Hanura.
Fiks! Tahun Depan Perindo Lolos Senayan (2)
zoom-in-whitePerbesar
Dari beberapa hasil survei yang dilakukan oleh sejumlah lembaga survei ini membuktikan bahwa Perindo bisa dipastikan akan lolos ke Senayan di Pemilu 2019 mendatang. Sebab, bukan hanya satu atau dua lembaga survei yang menghasilkan survei bahwa Perindo lolos Parliamentary Threshold (PT), akan tetapi ada banyak lembaga survei yang memprediksi demikian.
ADVERTISEMENT
Jika mengacu kepada ilmu hadist, tingkat kebenaran suatu hadits Rasululah akan semakin kuat jika ada banyak periwayat hadits (perawi) yang mengatakan dan membenarkan hadist tersebut. Pun sebaliknya, jika hanya ada sedikit perawi yang mengatakan hadits tersebut, maka kualitas hadist tersebut akan menjadi lemah, bahkan bisa jadi bohong alias hadits palsu.
Hal ini sama dengan hasil survei di atas tadi. Prediksi Partai Perindo akan lolos senayan tahun depan juga semakin kuat, sebab, ada banyak lembaga survei yang memprediksinya.