5 Rekomendasi Tempat Bukber Enak, Murah, dan Kekinian di Jakarta

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
22 April 2022 18:11 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi buka puasa bersama. Foto: Odua Images/Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi buka puasa bersama. Foto: Odua Images/Shutterstock
ADVERTISEMENT
Bulan Ramadhan penuh berkah memang benar adanya, nih. Tak hanya pahala yang berlipat ganda saat menjalankan berbagai ibadah, tetapi juga silaturahmi senantiasa terjalin dengan tradisi buka bersama, nih.
ADVERTISEMENT
Ya, buka bersama atau sering disingkat bukber ini jadi langganan selama Bulan Ramadhan. Mulai dari bukber bareng keluarga besar, teman kerja, teman main, pun teman sekolah mulai dari SD hingga bangku kuliah sekalipun.
Wah, kalau orang yang mau diajak buka bersama sebanyak itu, tentunya butuh rekomendasi tempat makan yang murah tapi tetap enak bukan? Iya pastinya, terlebih lagi kalau bukbernya hampir tiap hari, tentu menu makanan murah meriah ialah andalan, ya.
Berikut lima rekomendasi tempat bukber yang tak hanya enak serta murah, tetapi juga kekinian.
1. Pasar Santa
Ilustrasi menu makanan Pasar Santa. Foto: Pixabay
Rekomendasi pertama yakni tempat bukber untuk anak-anak Indie yang hits, nih. Pasar Santa yang berada di Senopati ini cocok untuk tujuan bukber tanpa perlu khawatir akan harganya.
ADVERTISEMENT
Dengan rentang harga Rp20.000 sampai Rp50.00 kamu sudah bisa menikmati beraneka jenis makanan kekinian, lho. Mulai dari makanan Eropa, makanan Jepang, makanan Korea, hingga makanan lokal sekalipun semuanya ada di Pasar Santa, lho.
2. Fish Streat
Sesuai dengan namanya, rekomendasi tempat bukber kali ini spesial untuk kamu pecinta menu fish and chips, nih. Restoran yang berada di daerah Tebet Timur ini harganya terbilang cukup terjangkau dengan kualitasnya yang luar biasa.
Ya, kamu cukup membayar sekitar Rp30.000 untuk bisa menikmati satu porsi fish and chips. Tapi, tenang aja, buat kamu yang bukan pecinta fish and chips, di sini menyediakan menu lain seperti Seafood Platter dengan beragam jenis hidangan laut yang siap memanjakan lidahmu.
ADVERTISEMENT
3. Seafood Terrace
Ilustrasi menu makanan Seafood Terrace. Foto: Pixabay
Masih membahas lebih lanjut bagi pecinta Seafood, kali ini ada restoran Seafood Terrace yang berada di pinggir danau Sunter. Bisa dibayangkan betapa asrinya pemandangan danau Sunter sambil ngobrol asyik bersama teman-temanmu, bisa-bisa tak terasa sudah waktunya berbuka puasa, nih.
Untuk harganya sendiri, tak perlu khawatir. Di sini menu makanannya berkisar antara Rp15.000 hingga Rp75.000 per porsinya, ya.
4. Udonku
Kali ini rekomendasi tempat bukber untuk anak-anak hits daerah Sudirman dan sekitarnya, nih. Untuk harganya sendiri, kamu bisa memilih menu paketan dengan harga sekitar Rp200.000 untuk dua orang.
Kalau mau pesan menu makanan secara terpisah (bukan paketan) rentang harganya yakni Rp20.000 hingga Rp80.000 per porsinya, ya. Nah, untuk menu andalan yang direkomendasikan yakni Curry Udon, Niku Udon, dan Tori Nanban Udon. Tak hanya itu, Udonku juga menyediakan berbagai menu khas Jepang lain, seperti Wakame Salad, Gyudon, dan Karage.
ADVERTISEMENT
5. OTW Food Street
Dengan konsep eatery, OTW Food Street ini menyediakan beragam kios makanan. Tentunya, model kios makanan ini membuat pengunjungnya punya banyak pilihan variasi makanan untuk bukber, ya. Mulai dari camilan seperti Kue Cubit, Martabak, hingga makanan berat seperti Ramen dan Rice Bowl semuanya ada di OTW Food Street.
Untuk lokasinya sendiri, ada banyak cabang, seperti di Jakarta yang terkenal ada di daerah Kelapa Gading Timur, ya. Sementara harganya kamu bisa menyiapkan bujet cukup Rp100.000 untuk dua orang, nih.
Nah, itu tadi rekomendasi lima tempat bukber yang enak, murah, dan kekinian. Mulai sekarang, bukber tiap hari tak perlu takut kantong terkuras habis, nih. Tak hanya itu, tempatnya yang kekinian juga cocok untuk mengabadikan momen bukber bersama orang terkasih, nih. (mel)
ADVERTISEMENT