Demi Jaga Keamanan Privasi, Sebaiknya Hapus 7 Hal Ini dari Akun Facebook

Generasi Milenial
Generasi Milenial
Konten dari Pengguna
20 April 2021 16:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Generasi Milenial tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi media sosial. Foto: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi media sosial. Foto: Unsplash
ADVERTISEMENT
Facebook adalah platform media sosial paling popular. Ibaratnya medsos adalah negara-negara, Facebook ini negara dengan jumlah penduduk terbanyak yaitu 1,860,000,000! (Menurut data dari Statista [2016] dan CIA World Factbook).
ADVERTISEMENT
Masih mau mempetahankan akun Facebook? Tak masalah. Tapi lebih baik lindungi privasi kamu dengan memperhatikan 12 hal yang mungkin ingin kamu hapus beserta alasannya. Yuk simak berikut ini.

1. Nomor Telepon

Ilustrasi nomor telfon. Foto: Pixabay
Seorang penguntit bisa menghubungi kamu tanpa henti pasti sangan mengganggu banget kan? Selain itu jika nomormu tersebar, kini sering nomor telfon atau sms yang tak dikenal menghubungi kita untuk menawari pinjaman online yang mungkin akan membuatmu risih.

2. Teman yang Tak Relevan

Ilustrasi teman. Foto: Pixabay
Profesor psikologi Oxford, Robin Dunbar, berteori bahwa manusia dapat mempertahankan sekitar 150 relasi atau hubungan yang stabil.
Setelah melihat 3,375 pengguna Facebook, Dunbar menemukan bahwa teman-teman Facebook mereka, 4.1 dianggap dapat diandalkan, dan 13,6 menunjukkan simpati ketika ada “krisis emosional.”
ADVERTISEMENT
Menyingkirkan teman yang “tak relevan” dapat membuat interaksi yang lebih sehat di media sosial.

3. Foto-Foto Anak dan Keluarga

Ilustrasi foto bersama anak. Foto: Pixabay
Victoria Nash, penjabat direktur Institut Internet Oxford, mengajukan pertanyaan yang sangat bagus tentang hal ini: “Jenis informasi apa yang ingin anak-anak lihat tentang diri mereka secara online di kemudian hari?”
Generasi sebelumnya tidak pernah perlu mempertimbangkan ini, tetapi munculnya internet dan media sosial otomatis membuat pertanyaan ini menjadi lebih penting. Pertimbangkan untuk memposting foto atau kegiatan anak kamu yang akan membuat mereka malu dikemudian hari.

4. Tempat Anak Bersekolah

Ilustrasi tempat sekolah anak. Foto: Pixabay
Menurut NSPCC, jumlah pelanggaran seksual meningkat selama setahun terakhir. Laporan itu mengatakan: “Polisi mencatat 36.429 pelanggaran seksual terhadap anak-anak di Inggris pada tahun 2013/2014 … di Inggris, Wales, Skotlandia, dan Irlandia Utara, polisi mencatat jumlah pelanggaran seksual tertinggi terhadap anak-anak dalam satu dekade terakhir.”
ADVERTISEMENT
Jadi, hal terakhir yang kamu inginkan adalah memberi kesempatan pada penjahat seksual untuk mencari tahu di mana anak kamu bersekolah.

5. Hentikan Melakukan Tag Lokasi

Ilustrasi bermain sosial media. Foto: Pixabay
Banyak orang lupa akan fakta bahwa ketika kamu menandai lokasi rumah maka artinya kamu secara tidak langsung memberikan alamat rumah melalui sosial media.

6. Status Hubungan

Ilustrasi pacaran. Foto: Pixabay
Jika kamu ingin merayakan hubunganmu dengan pasangan, sebaiknya jangan lakukan di Facebook ya. Syukur kalau hubungan itu sukses, kalau tidak? Duh malunya ketika mengubah status in a relatonship menjadi single.

7. Detail Kartu Kredit

Ilustrasi kartu kredit. Foto: Pixabay
Yap, jangan pernah coba pikir untuk melakukannya, karena hal ini dapat memicu pencurian uang secara online melalui kartu kredit kamu lho. (via)