Mencegah Penularan COVID-19 Melalui Permukaan Benda di Masjid Jabal Khair

Griya Persemaian
PMM UMM Kelompok 81 Gelombang 9
Konten dari Pengguna
29 September 2020 14:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Griya Persemaian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Tarakan - Sebagai salah satu upaya untuk pencegahan penyebaran virus corona di sekitar kawasan Masjid dan TPA Jabal Khair Griya Persemaian Tarakan, Mahasiswa Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Universitas Muhammadiyah Malang melakukan penyemprotan cairan disinfektan pada Minggu (27/9).

Penyemprotan cairan disinfektan di Masjid Jabal Khair
zoom-in-whitePerbesar
Penyemprotan cairan disinfektan di Masjid Jabal Khair
ADVERTISEMENT
Sebelum memulai kegiatan penyemprotan cairan disinfektan, mahasiswa PMM Universitas Muhammadiyah Malang melakukan pembersihan seperti menyapu permukaan lantai masjid dan TPA. Kegiatan ini dilakukan dengan menyemprotkan cairan disinfektan baik di ruangan dalam masjid dan TPA maupun di luar masjid dan TPA seperti pagar dan parkiran masjid.
ADVERTISEMENT
Kegiatan ini dipantau oleh pengurus masjid yaitu bapak H. Abdul Kahar. Beliau telah menjadi pengurus masjid sejak tahun 2012 dan kebetulan bertempat tinggal tepat di sebelah masjid. Beliau juga berterimakasih akan adanya kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini.
“Terima Kasih semua atas adanya penyemprotan di masjid ini” tutur H. Abdul Kahar.
Pengurus Masjid Jabal Khair, Bpk. H. Abdul Kahar bersama dengan salah satu mahasiswa PMM UMM
Kegiatan ini dilakukan karena penyebaran virus corona dapat terjadi melalui droplet penderita COVID-19 yang menempel pada benda. Menurut WHO, virus corona dapat bertahan di permukaan benda dengan perkiraan 2 jam hingga 9 hari.
Sebelumnya, kegiatan penyemprotan cairan disinfektan ini telah dilaksanakan oleh mahasiswa PMM UMM pada 2 minggu yang lalu. Penyemprotan kali ini dilakukan setelah waktu shalat dzuhur dilaksanakan dan selesai sebelum shalat ashar dilakukan.
ADVERTISEMENT