4 Musisi Indie Indonesia yang Sukses #KejarMimpi dan Disorot Dunia

Groovy
Mengupas tuntas gaya hidup masa kini untuk kaum urban seperti kamu.
Konten dari Pengguna
28 Februari 2019 18:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Groovy tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Photo credit: We Heart It
zoom-in-whitePerbesar
Photo credit: We Heart It
ADVERTISEMENT
Sejak dua dekade terakhir, industri musik di Indonesia mengalami perkembangan yang cukup signifikan. Kondisi ini tidak hanya terlihat dari semakin banyaknya musisi mainstream tanah air yang bermunculan, tetapi juga para musisi indie. Seiring berjalannya waktu, musisi indie seolah tidak mau ketinggalan untuk kejar mimpi. Bahkan tidak sedikit musisi indie Indonesia yang kesuksesannya sudah sampai dunia internasional. Tidak percaya? Ini dia beberapa di antaranya!
ADVERTISEMENT
The S.I.G.I.T
Photo credit: Lorong Musik
Di kalangan penggemar musik rock n roll, nama The S.I.G.I.T pasti sudah tidak asing lagi. Band yang namanya merupakan kepanjangan dari The Super Insurgent Group of Intemperance Talent ini tidak hanya sering tampil di berbagai event-event besar tanah air, tapi juga hingga ke kancah internasional.
Bahkan pada Juni 2007, The S.I.G.I.T sempat menjalani tur Australia. Hebatnya, tur tersebut justru diinisiasi oleh label rekaman asal Australia, Caveman Record. Pujian terhadap The S.I.G.I.T ternyata juga datang dari Inggris. Disampaikan melalui majalah NME pada 2005, saat itu The S.I.G.I.T mendapat komentar “Scorching Gonzo Zep Rock”, yang artinya ajakan untuk melupakan sejenak legenda rock n roll Led Zeppelin.
Superman is Dead
Photo credit: Tribunnews.com
Karir Superman is Dead (SID) di industri musik bisa dibilang cukup menggemparkan. Band yang beranggotakan Bobby Kool (vokal), Jrx (drum), dan Eka Stone ini sukses menjadi band punk rock pertama asal Bali yang menembus dunia musik internasional. Hebatnya, tiga album awal SID digarap mandiri tanpa dukungan perusahaan besar, yaitu Case 15 (1997), Superman is Dead (1999), dan Bad Bad Bad (2002).
ADVERTISEMENT
Pada Juni-Juli 2009 lalu, SID mengadakan tur di enam belas kota di Amerika Serikat. Kesuksesan SID juga dibuktikan dengan berbagai penghargaan musik bergengsi, lho. Beberapa di antaranya seperti MTV Award 2003 kategori Most Favorite New Artist dan Double Platinum Sony Music for Kuta Rock City Album.
SORE
Photo credit: Lorong Musik
Agak sedikit berbeda dari The S.I.G.I.T dan Superman is Dead yang terkenal akan lagu-lagu bernuansa punk dan rock n roll, SORE cocok bagi kamu yang suka lagu-lagu bergenre folk. Dengan gaya musik yang cenderung old school dan memiliki sentuhan jazz ringan, mendengarkan lagu-lagu SORE bisa membuat kamu tenang.
Berbekal ciri khas tersebut, tidak mengherankan kalau SORE masuk daftar ranking lima teratas lima band yang wajib didengarkan versi TIME Asia. Uniknya lagi, seluruh personel SORE ternyata kidal. Yes, setiap personel memainkan instrumen musik dengan tangan kiri!
ADVERTISEMENT
Mocca
Photo credit: Lorong Musik
Sejak merilis album debut berjudul My Diary pada 2003, Mocca langsung mendapat banyak penggemar karena liriknya yang sederhana dan musiknya yang “genit”. Hanya berjarak dua tahun, tepatnya pada 2005, band yang terdiri dari Arina, Indra, Riko, dan Toma ini sukses mengadakan konser di Singapura. Sejak saat itulah Mocca jadi semakin sering tampil di panggung-panggung musik internasional.
Setelah Singapura, Mocca juga tidak kalah sukses mendapatkan sambutan meriah di Korea. Kabarnya, Mocca cukup sering tampil di stasiun televisi Korea. Bahkan di Jepang, beberapa lagu Mocca dijadikan sebagai soundtrack untuk film dan jingle iklan.
Keempat musisi indie di atas membuktikan bahwa kejar mimpi itu sama sekali tidak mustahil walaupun kamu harus melakukannya secara mandiri. Selama kamu tidak pantang menyerah, kamu juga pasti bisa mengikuti jejak kesuksesan mereka.
ADVERTISEMENT
Nah, kejar mimpi bisa lebih mudah terwujud kalau kamu membiarkan orang lain membantumu. Oleh sebab itu, yuk bergabung dengan Kejar Mimpi! Gerakan sosial yang diinisiasi CIMB Niaga ini fokus mengembangkan karakter positif anak muda sehingga mimpi-mimpi kamu pun bisa lebih cepat tercapai. Langsung saja follow akun @kejarmimpi.id di Instagram atau kunjungi website kejarmimpi.id, ya!