Mari Mengonsumsi Ikan di Hari Ikan Nasional

Habib Allbi Ferdian
Jurnalis kumparan
Konten dari Pengguna
21 November 2017 15:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Habib Allbi Ferdian tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Mari Mengonsumsi Ikan di Hari Ikan Nasional
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Tahukah kamu bahwa setiap 21 November merupakan hari Ikan Nasional yang ditetapkan oleh Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono pada 24 Januari 2014 lalu. Berbicara soal Ikan, disadari atau tidak bahwa konsumsi ikan di Indonesia masih tergolong rendah jika dibandingkan dengan negara-negara lainnya.
ADVERTISEMENT
Jika kita melihat grafik pengkonsumsian ikan yang terhitung dari tahun 2012 hingga 2016, mengalami peningkatan secara signifikan. Di tahun 2016 konsumsi ikan di Indonesia mencapai 43,88 perkapita, jauh lebih besar dibandingkan tahun 2012 yang jatuh di angka 33,89 perkapita.
Laut Indonesia yang kaya akan sumber daya alamnya, diharapkan bisa meningkatkan jumlah pengonsumsian ikan di masyarakat. Hal ini berlandaskan pada tingkat protein yang terkandung di dalam daging ikan yang dinilai cukup tinggi bila dibandingkan dengan makanan-makanan lainnya.
Ikan Lele tampaknya menjadi ikan yang paling digemari oleh masyarakat Indonesia, hal ini terlihat dari banyaknya pedagang kaki lima yang menjajak masakan ikan lele dipinggir-pinggir jalan. Meski begitu hal ini sangat membantu dalam meningkatkan tingkat konsumsi ikan di tanah air.
ADVERTISEMENT
Sudah saatnya di hari Ikan Nasional ini masyarakat Indonesia agar menyempatkan diri untuk mencoba memakan satu sampai dua ikan perhari agar tingkat kecerdasan orang-orang Indonesia terus meningkat. Terutama bagi anak-anak yang berada dalam masa pertumbuhan. Jadi, sudahkan kamu memakan ikan hari ini?