Messi dan 5 Gol Terbaiknya Sepanjang Karier

24 Juni 2017 15:42 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kontrak Messi tinggal semusim lagi. (Foto: Reuters/Sergio Perez)
zoom-in-whitePerbesar
Kontrak Messi tinggal semusim lagi. (Foto: Reuters/Sergio Perez)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Demi memperingati ulang tahun ke-30 Lionel Messi yang jatuh pada hari ini, kumparan (kumparan.com) merangkum gol-gol terbaik selama karier Messi, baik itu di level klub mapun tim nasional.
ADVERTISEMENT
Mengingat jumlah gol pemain yang identik dengan nomor punggung "10" itu amat banyak, kami memilih lima gol terbaik Messi sebagai berikut.
Vs Albacete (1/5/2005)
Gol Messi ke gawang Albacete adalah sebuah awal dari total ratusan gol yang kemudian disarangkannya ke jala lawan. Kami memasukkannya sebagai daftar kali ini bukan semata-mata karena itu merupakan gol pertama yang dicetaknya bersama Barcelona, tetapi juga karena diawali dengan skema yang cukup cantik.
Tak hanya dari sepakan lob-nya yang berhasil melewati penjaga gawang dengan mudah, aksi tersebut dibantu oleh umpan cantik Ronaldinho.
Vs Getafe (19/04/2007)
Tak ada alasan bagi kami untuk tidak mencantumkan gol spektakuler seperti ini. Messi yang membawa bola dari daerah pertahanan Barcelona berhasil mengelabui total enam pemain Getafe termasuk penjaga gawang mereka, Luis Garcia.
ADVERTISEMENT
Gol terebut juga mengingatkan kepada solo run Diego Maradona saat behadapan dengan Inggris di Piala Dunia 1986.
Vs Madrid (23/4/2017)
Lesakkan Messi ke gawang Keylor Navas itu tak semewah gol-gol lain yang berada dalam daftar kali ini. La Pulga "hanya" melakukan pergerakan ke ruang kosong yang kemudian diakhiri dengan sepakan melengkung.
Kami memiliki tiga alasan yang membuat gol itu semakin spesial. Pertama, lesakkan tersebut terjadi di penghujung laga sekaligus menjadi gol kemenangan bagi Barcelona dan terakhir, pertandingan itu bertajuk El Clasico plus seleberasi yang ikonik. Cukup spesial bukan?
Vs Brasil (9/7/2012)
Bentrokan kedua raksasa Amerika Latin antara Argentina dengan Brasil selalu penuh dengan gengsi, tak terkecuali laga uji tanding. Messi yang tampil ciamik pada laga yang berlangsung di MetLife Stadium itu, sukses menutup laga tersebut dengan hat-trick yang dibukukkannya.
ADVERTISEMENT
Gol pamungkasnya hampir serupa dengan gol yang dibuatnya ke gawang Getafe. Bedanya kali ini Messi mengakhirinya dengan sepakan keras ke tiang jauh yang membuat Rafael Cabral mati langkah.
Vs Manchester United (27/5/2009)
Messi memang jago soal akselerasi, akurasi yang juga didukung oleh teknik mumpuni. Tapi siapa bilang jika Messi tak bisa mencetak gol dengan kepalanya?
Silakan tengok golnya ke gawang Manchester United yang dijaga Edwin van der Sar. Messi yang menerima umpan matang dari Xavi, berhasil mengelabui Rio Ferdinand yang posturnya hampir 30 sentimeter lebih tinggi dari dirinya, sekaligus menutup gol kemenangan anak asuh Pep Guardiola.