Rekomendasi Lip Balm yang Mengandung SPF untuk Melindungi Bibir dari Sinar UV

Hello Ladies
Kumpulan berita dan informasi terkini seputar wanita, gaya hidup, kecantikan, dan karier.
Konten dari Pengguna
1 Agustus 2022 17:35 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hello Ladies tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Lip Balm yang Mengandung SPF. Foto: iStockphoto
zoom-in-whitePerbesar
Lip Balm yang Mengandung SPF. Foto: iStockphoto
ADVERTISEMENT
Paparan sinar matahari memberikan efek buruk pada kulit bibir seperti bibir pecah-pecah, kusam, dan gelap. Kamu bisa mencegahnya menggunakan lip balm yang mengandung SPF untuk melindungi bibir dari efek buruk sinar matahari.
ADVERTISEMENT
Lip balm berfungsi untuk melembapkan bibir serta mengunci kelembapan bibir agar terhindar dari kondisi bibir kering.
Menggunakan lip balm yang mengandung SPF menjadi hal penting yang perlu dilakukan dalam rutinitas perawatan bibir harian, agar bibir tetap sehat dan lembap.
Selain itu, lip balm yang mengandung SPF juga dapat mencegah kulit bibir mengalami hiperpigmentasi akibat paparan sinar matahari yang menyebabkan bibir menjadi gelap.
Kamu juga perlu menjaga hidrasi tubuh dengan rutin mengonsumsi air mineral agar bibir tetap lembap serta melakukan pola hidup sehat dengan mengonsumsi makanan sehat dan hindari kebiasaan merokok yang menyebabkan bibir menjadi kering dan hitam.
Berikut ini Hello Ladies akan memberikan rekomendasi lip balm yang mengandung SPF untuk kamu. Simak pada ulasan berikut ini, ya.
ADVERTISEMENT

Rekomendasi Lip Balm yang Mengandung SPF

1. Sebamed Lip Defense

Ilustrasi Lip Balm yang Mengandung SPF. Sumber: iStockphoto
Sebamed Lip Defense merupakan salah satu produk lip balm yang mengandung SPF 30 dan vitamin E yang dapat melembapkan bibir, menutrisi bibir, serta melindungi bibir dari efek buruk sinar matahari yang dapat merusak kulit. Lip balm ini dapat mencegah bibir kering dan pecah-pecah.
Sebamed Lip Defense dibanderol dengan harga sekitar Rp52 ribu.

2. The Body Shop Vitamin E Lip Care Stick

Ilustrasi Lip Balm yang Mengandung SPF. Sumber: iStockphoto
The Body Shop Vitamin E Lip Care Stick merupakan produk lip balm yang mengandung SPF 15 PA ++ dan dilengkapi dengan kandungan minyak zaitun yang dapat melembapkan bibir agar terhindar dari kondisi bibir kering dan pecah-pecah, serta melindungi bibir dari paparan sinar matahari yang membuat bibir menjadi kering dan gelap.
ADVERTISEMENT
Gunakan produk lip balm ini secara rutin agar bibir tetap lembap dan halus.
The Body Shop Vitamin E Lip Care Stick dibanderol dengan harga sekitar Rp109 ribu.

3. Nivea Lip Balm Soothe & Protect

Ilustrasi Lip Balm yang Mengandung SPF. Sumber: iStockphoto
Nivea Lip Balm Soothe & Protect merupakan produk lip balm yang mengandung SPF 15 yang dapat melembapkan bibir serta melindungi bibir dari paparan sinar matahari yang memberikan dampak buruk untuk bibir.
Produk lip balm ini terbuat dari minyak alami yang dapat melembapkan serta membuat tekstur bibir menjadi lebih lembap. Lip balm ini diklaim dapat merawat bibir agar tetap sehat, lembap, dan terhindar dari kondisi bibir kering.
Nivea Lip Balm Soothe & Protect dibanderol dengan harga sekitar Rp31 ribu.

4. Maybelline Baby Lips Color Lip Balm

Ilustrasi Lip Balm yang Mengandung SPF. Sumber: iStockphoto
Maybelline Baby Lips Color Lip Balm merupakan produk lip balm yang mengandung SPF 20 yang dapat melembapkan bibir serta melindungi bibir dari efek buruk sinar matahari yang dapat menyebabkan kerusakan pada bibir.
ADVERTISEMENT
Produk lip balm ini dilengkapi dengan kandungan jojoba oil dan vitamin E yang dapat menutrisi bibir serta melembapkan bibir.
Maybelline Baby Lips Color Lip Balm dibanderol dengan harga sekitar Rp41 ribu.
Nah, itu dia beberapa rekomendasi lip balm yang mengandung SPF yang bisa kamu coba untuk melembapkan bibir serta menjaga bibir dari efek buruk sinar matahari yang membuat bibir menjadi kering dan gelap. Semoga informasinya bermanfaat, ya.
(IKN)