news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Niat dan Keutamaan Puasa Rajab

Hijab Lifestyle
All about hijab.
Konten dari Pengguna
11 Februari 2021 11:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menunaikan ibadah puasa Rajab. Foto: unsplash/Utsman Media
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menunaikan ibadah puasa Rajab. Foto: unsplash/Utsman Media
ADVERTISEMENT
Pelaksanaan puasa Rajab akan jatuh pada Sabtu, 13 Februari 2021 atau 1 Rajab 1442 Hijriah. Maka, pada hari tersebut umat muslim dianjurkan untuk menunaikan puasa Rajab.
ADVERTISEMENT
Bulan Rajab merupakan bulan ketujuh dalam kalender Hijriah atau kalender Islam. Pada bulan ini pula, menandakan bahwa bulan Ramadan telah dekat.
Selain itu, bulan Rajab adalah salah satu dari empat bulan yang dimuliakan oleh Allah SWT. Pun termasuk bulan haram atau bulan yang disucikan. Bulan haram terdiri dari empat bulan, yakni Muharram, Rajab, Dzulqadah, dan Zulhijjah. Pada bulan-bulan tersebut pula, umat muslim harus menjauhi maksiat.
Allah SWT berfirman dalam QS. At-Taubah ayat 36 yang artinya:
ADVERTISEMENT
Berikut niat puasa Rajab
نَوَيْتُ صَوْمَ غَدٍ فِى شَهْرِ رَجَبِ سُنَّةً ِللهِ تَعَالَى
Nawaitu sauma ghadin fi syahri rojabi sunatan lillahi ta'alaa.
Artinya: Aku berniat puasa sunah Rajab esok hari karena Allah SWT.
Meskipun mengawali bulan Rajab dengan berpuasa tidak diwajibkan atau sunah hukumnya, namun umat muslim juga dianjurkan untuk memperbanyak istighfar dan salawat pada bulan ini.
Keutamaan menjalankan puasa Rajab, terutama tiga hari di awal bulan Rajab, maka sama seperti melaksanakan puasa selama setahun. Hal ini telah diriwayatkan dari Anas bin Malik bahwa Nabi Muhammad SAW bersabda:
“Barangsiapa yang berpuasa 3 hari di bulan Rajab, maka ia bagaikan melaksanakan puasa setahun, bila ia berpuasa 7 hari, maka ditutuplah untuknya pintu pintu neraka jahannam, bila berpuasa 8 hari, maka dibukakan 8 pintu surga untuknya, dan bila ia berpuasa selama 10 hari, maka Allah SWT akan mengabulkan semua permintaannya."
ADVERTISEMENT
Jadi, dapat disimpulkan bahwa mengawali bulan Rajab dengan menunaikan puasa selama tiga hari berturut-turut, maka mereka sama saja telah menunaikan puasa selama satu tahun.