Pentingnya Merawat Rambut Bagi Hijab Ladies

Hijab Lifestyle
All about hijab.
Konten dari Pengguna
20 Oktober 2018 10:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mungkin bagi sebagian orang kalo akhwat atau perempuan berkerudung membahas rambut agak tetutup karena membahas bagian dari aurat.
ADVERTISEMENT
Rambut salah satu karunia Allah yang harus kita jaga betul, merawatnya merupakan cara mensyukuri karunia-Nya, bukan buat kita aja tapi demi kenyamanan keluarga di rumah, teteh, adik, atau suami ehm kalo belum menikah anggap aja ini investasi masa depan.
Buat kalian hijab ladies ini salah satu hal menarik yang bahkan banyak hijabers di sekeliling kita abai masalah per-rambut-an. Padahal sebagai hijabers harusnya lebih aware habis ketutup kain seharian apalagi kalo aktivitasnya padat banget.
Gambar: Menutupi Rambut Dengan Scraf | www.pexels.com by Yi Guo
Sedih saat saya mendengar curhatan non-hijabers soal gimana dia ketularan kutu gara-gara tidurnya deketan sama hijabers pas kegiatan KKN selama masa kuliah.
Sedih sama akhwat yang pas dia buka kerudung (karena satu kamar lagi travelling) ternyata acak-acakan juga (maaf) apek, alasannya karena toh rambut dia ngga kelihatan orang banyak.
Gambar: Aktivitas Hijaber di Pantai | www.pexels.com by Ismail Salad Somalia
ADVERTISEMENT
Tulisan ini saya buat karena peduli sama akhwat sekitar beberapa cenderung cuek sama perawatan rambut. Ngga semua akhwat begitu ko banyak juga yang care, ini hanya buat yang abai aja ya. Jangan sampai kalo sore hari kesibukan beraktivitas menimbulkan aroma tidak enak bagi orang sekitar.
Ini bukan tuntunan profesional ala Rudi Hadisuwarno, pada tulisna berikutnya saya ingin berbagi sedikit pengalaman mengurus rambut agar tetap fresh dari aktivitas setelah bangun pagi sampai pulang.
Oiya aktivitas saya cukup produktif, berangkat kuliah dan berorganisasi dari jam 6 pagi sampai jam 8 malam. Weekend kadang-kadang kegiatan fullday juga, seringnya meluangkan waktu buat keluarga sama merawat diri.
SS