Tempat Favorit Wisatawan Pada Saat Asian Games 2018

Hijab Lifestyle
All about hijab.
Konten dari Pengguna
4 September 2018 20:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Hijab Lifestyle tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Assalamu’alaikum ukhti, begitu banyak tempat wisata yang ada di Jakarta. Coba, bisakah kamu tebak tempat wisata mana yang menjadi favorit wisatawan pada saat Asian Games? Pasti kalian sudah tau jawabannya, yaitu Monas dan Kota Tua. Kedua tempat yang sangat terkenal dari kota jakarta ini menjadi pilihan para wisata mancanegara.
Foto : Pixabay
ADVERTISEMENT
Monas dan Kota tua memiliki nilai sejarah serta budaya jakarta sehingga wajar saja wisatawan langsung mendatangi kedua tempat ini. Selain itu kemudahan transportasi yang ditawarkan untuk menuju tempat ini juga merupakan salah satu alasan, karena Pemprov DKI Jakarta menyediakan sejumlah layanan tur wisata saat Asian Games. Seperti, tur wisata belanja, tur wisata sejarah, dan tur wisata heritage atau budaya.
Foto : @darisarch/Instagram
Selain Monas dan Kota Tua, beberapa tempat yang didatangi wisatawan adalah gedung pertunjukan Wayang Orang Bharata, Senen, Jakarta Pusat dan ke Perkampungan Budaya Betawi di Setu Babakan, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Wisata belanja menjadi jenis wisata yang paling difavoritkan oleh para wisatawan mancanegara. Untuk wisata belanja, biasanya para wisatawan ini belanja ke Smesco dan Grand Indonesia.
ADVERTISEMENT
By Nadia Endika Putri