5 Drama Korea yang Akan Tayang di Bulan April

Konten Media Partner
28 Maret 2019 12:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Her Private Life. Foto: Instagram @tvndrama.official
zoom-in-whitePerbesar
Her Private Life. Foto: Instagram @tvndrama.official
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Ngomongin drama Korea memang nggak pernah habis-habisnya. Sepanjang bulan Maret ini, banyak drama Korea yang sukses bikin penonton baper, sedih hingga senang. Diantaranya Touch Your Heart, dan Romance is Bonus Book,
ADVERTISEMENT
Meskipun ada beberapa drama yang akan tamat tapi jangan khawatir, di bulan April nanti akan ada banyak drama yang siap meramaikan hari-harimu. Mulai yang bergenre romantis, komedi, hingga kriminal. Apa aja ya? Ini di daftar drama yang akan tayang pada April mendatang.
1. My Fellow Citizens
Awal April kita akan melihat akting dari member Super Junior, Siwon. Dalam drama ini, Siwon akan berperan sebagai Yang Jung Kook. Seorang pria yang bernasib sial, karena harus ditinggal pergi kekasihnya dan membawa kabur uang pernikahan mereka. Ia kemudian bertemu dengan Kim Mi Young, yang tidak kalah menyedihkan, karena diselingkuhi kekasihnya. Pertemuan mereka pun menghasilkan kisah yang menarik dan romantis. Ini juga merupakan drama pertama Siwon sejak keluar dari militer.
ADVERTISEMENT
2. Her Private Life
Drama yang satu ini sudah banyak dibicarakan semua orang. Setelah kesuksesannya dalam My Secretary Kim, Pak Min Young kembali menunjukan kebolehan aktingnya dalam drama baru bersama Kim Jae Wook yang berjudul Her Private Life. Drama ini diangkat dari web novel populer karya Kim Sung Yeon yang berjudul ‘Noona Fan Dot Com’. Secara garis besar, drama ini menceritakan tentang kisah seorang fangirl serta bagaimana kejadian memalukan di masa lalu yang merubah mereka di masa sekarang. Drama ini pun akan tayang pada 10 April 2019.
3. Beautiful World
Kalau tadi bertemakan pecintaan, drama yang satu ini bertemakan tragedi bullying di sekolah. Drama yang diperankan oleh aktor muda, Nam Da Reum ini, bercerita tentang sebuah insiden kekerasan di sekolah yang membuat Nam Da Reum hidup sekarat. Keluarganya pun berjuang demi keadilan untuknya. Drama yang akan tayang pada 5 April ini, diperankan oleh Park Hee Son, Choo Ja Hyun, dan Kim Hwan Hee sebagai adik Nam Da Reum.
ADVERTISEMENT
4. Special Labor Inspector
Buat yang suka drama action, wajib menonton drama yang satu ini. Drama yang tayang pada 8 April ini menceritakan kisah Jo Jin Gab, mantan atlet Judo, yang harus berhenti dari profesinya, karena protes melawan korupsi dalam permainan. Jin Gab kemudian bekerja sebagai pelatih gym. Namun lagi-lagi ia ditendang dari profesinya, karena tidak bisa menahan amarah pada putra pemilik gym. Kini dirinya bekerja sebagai pelayan publik, dan mencoba hidup lebih damai. Namun dirinya ditempatkan sebagai pengawas buruh dalam Kementerian Pekerja dan Buruh, dan menghadapi berbagai macam orang. Di sinilah watak Jin Gab sebelumnya kembali lagi.
5. Mung Bean Flower
Nah buat kamu yang suka drama Korea bertemakan kerajaan dinasti Korea, 26 April wajib banget menonton drama ini. Drama yang dibintangi Jo Jung Suk ini, menceritakan kisah tentang pertempuran di Mung Bean Flower. Mung Bean Flower sendiri adalah sebuah daerah, dimana gerakan petani yang bertempur melawan tentara Jepang pada 1894. Di sisi lain, drama ini menceritakan tentang kisah dua saudara tiri yang harus berperang melawan satu sama lain, sebagai seorang petani dan anggota pasukan sekutu. (hp6)
ADVERTISEMENT