ASN Singkawang Buat Konten Penyiksaan Kera, Video Dijual hingga Rp 1 Juta

Konten Media Partner
9 Februari 2024 18:28 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tersangka R yang menggunakan akun bernama Black Pearl untuk menjual kontennya di grup psikopat. Foto: Dok. Polda Kalbar
zoom-in-whitePerbesar
Tersangka R yang menggunakan akun bernama Black Pearl untuk menjual kontennya di grup psikopat. Foto: Dok. Polda Kalbar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - ASN di Singkawang berinsial R, ditangkap Polda Kalbar lantaran membuat konten penyiksaan anak Kera Ekor Panjang dan menjual videonya ke luar negeri.
ADVERTISEMENT
Menurut Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Kalbar, Kombespol Sardo, tersangka mengaku menjual video-video penyiksaan itu ke pembeli yang ada di luar negeri dengan harga antara Rp 700 ribu hingga Rp 1 juta sejak setahun terakhir. Video penyiksaan itu dijual ke grup psikopat yang berada di luar negeri
Hasil penyidikan Polisi, puluhan ekor kera telah menjadi korban penyiksaan pelaku yang juga seorang ASN di Kota Singkawang tersebut. Petugas mendapatkan puluhan bukti file video penyiksaan kera ekor panjang. Kera-kera itu di pukul menggunakan palu, direbus, disolder, diketapel, digoreng dan masih banyak perlakuan sadis lainnya.
Pengungkapan kasus ini bermula dari informasi yang diterima Kapolda Kalbar terkait beredarnya video penyiksaan hewan di luar negeri yang menjadi atensi pecinta hewan. Dari sana tim Ditreskrimsus Polda Kalbar bersama Direktorat Cyber melakukan penyidikan dan berhasil mendapatkan informasi keberadaan pelaku yang ternyata di Singkawang.
ADVERTISEMENT