Bupati Kapuas Hulu: Ini Banjir Terbesar Sepanjang Sejarah Putussibau

Konten Media Partner
3 Oktober 2021 13:34 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, berada di tengah banjir yang terjadi di Kota Putussibau. Foto: Dok Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, berada di tengah banjir yang terjadi di Kota Putussibau. Foto: Dok Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi! Sintang - Bupati Kapuas Hulu, Fransiskus Diaan, meninjau banjir yang merendam sejumlah wilayah di Kota Putussibau, Minggu 3 Oktober 2021.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan postingan yang dibagikan di media sosial yakni instagram story akun @fransiskus_diaan, Bupati Kapuas Hulu tersebut terlihat meninjau Kantor Bupati Kapuas Hulu, Puskesmas Putussibau Utara serta Posko BPBD di Damkar Kapuas Hulu.
Bupati Fransiskus juga terlihat turun langsung ke lokasi banjir dan berbincang dengan warga. Saat melintas di depan Kantor Puskesmas Putussibau Utara, Bupati Fransiskus bahkan rela basah-basahan melintasi banjir hampir setinggi pinggang.
Dalam postinganya, Bupati Kapuas Hulu Fransiskus Diaan menyebut bahwa banjir kali ini lebih besar dibanding sebelumnya. “Banjir terbesar sepanjang sejarah kota Putussibau. Semoga cepat surut,” tulisnya melalui Instagram story.