Final PON PUBG Mobile, Tim Kalbar akan Bertanding Siang Ini

Konten Media Partner
23 September 2021 9:58 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim PUBG Mobile Kalbar. Foto: Dok Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Tim PUBG Mobile Kalbar. Foto: Dok Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Grand Final Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua untuk cabang olahraga esport PUBG Mobile, akan berlangsung mulai siang ini, Kamis, 23 September 2021.
ADVERTISEMENT
Dalam grand final ini, tim PUBG Mobile Kalbar juga akan bertanding, untuk berjuang memperebutkan medali emas. Tim Kalbar akan bertanding melawan 15 tim provinsi lainnya, yang sebelumnya telah berhasil lolos dalam kualifikasi Pra PON.
Adapun 15 tim lainnya yaitu Tim Sulawesi Utara, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan, Banten, DKI Jakarta, Bali, Maluku, Bengkulu, Maluku Utara, Bangka Belitung, Papua Barat, Papua, Riau, Jambi dan tim Kalimantan Utara.
Hari pertama Grand Final PON PUBG Mobile akan dimulai pukul 14.00 WIB. Dan akan ditayangkan secara langsung di Official Channel Youtube PB ESI dan Nimo Tv PB ESI. Kemudian juga Youtube, NimoTV dan Facebook PUBG MOBILE Indonesia.