Foto: Damkar Pemda Ketapang Padamkan Karhutla

Konten Media Partner
16 Agustus 2019 18:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Damkar Pemda Ketapang melakukan pemadaman karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat. Foto: Damkar Pemda Ketapang
zoom-in-whitePerbesar
Damkar Pemda Ketapang melakukan pemadaman karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat. Foto: Damkar Pemda Ketapang
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Kalimantan Barat masih terjadi. Pemadam Kebakaran Pemda Ketapang pada Jumat siang (16/8), memadamkan kebakaran lahan di Pematang Pinang, Desa Mekarsari, Kecamatan Benua Kayong, Kabupaten Ketapang.
Lokasi Karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat, berada di tepi jalan perlintasan selatan Ketapang. Foto: Damkar Pemda Ketapang
Sekitar dua hektare lahan di kawasan itu terbakar. "Dari keterangan masyarakat, diduga ini dari puntung rokok yang dibuang, karena kawasan tersebut merupakan perlintasan menuju wilayah selatan Ketapang," kata Roni Faslah, komandan regu Damkar Pemkab Ketapang, saat dihubungi Hi!Pontianak.
Petugas Damkar Pemda Ketapang harus berjibaku dengan panas dan kabut asap saat melakukan pemadaman karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat. Foto: Damkar Pemda Ketapang
Namun, Roni menambahkan untuk menyimpulkan asal api, hal tersebut tetap harus melalui penyelidikan lebih lanjut. "Banyak kemungkinan penyebab kebakaran lahan tersebut. Makanya, kita tidak bisa menyimpulkan. Namun, dari keterangan warga, ya seperti itu," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat, berada di dekat permukiman warga. Foto: Damkar Pemda Ketapang
Melalui Hi!Pontianak, Roni juga menyampaikan permohonan maaf kepada warga Ketapang, karena tidak bisa melayani secara maksimal. "Karena sekarang sedang musim kekeringan dan banyak lahan terbakar, ada banyak laporan yang masuk. Kami mohon maaf tidak bisa melayani semuanya, karena kami memprioritaskan kebakaran lahan yang dekat ke permukiman warga. Seperti tadi, selain yang di Pematang Pinang ini, ada juga laporan kebakaran lahan yang dekat pantai. Karena yang di Pematang Pinang lokasinya dekat permukiman, kita prioritaskan ke situ," tutur Roni. (hp1)
Damkar Pemda Ketapang melakukan pemadaman karhutla di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat. Foto: Damkar Pemda Ketapang
Lebih dari 2 hektare lahan di Pematang Pinang, Kecamatan Benua Kayong, Kalimantan Barat, terbakar. Foto: Damkar Pemda Ketapang