news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Kamu Calon Mahasiswa? Berikut Tips Menghadapi Dunia Perkuliahan

Konten Media Partner
15 Juni 2019 13:44 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi mahasiswa (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi mahasiswa (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Penerimaan mahasiswa baru tahun 2019 sudah dibuka, beberapa jalur pendaftaran kuliah sedang berlangsung. Pilihlah jurusan yang sesuai dengan minat dan bakat yang kamu miliki.
ADVERTISEMENT
Dunia perkuliahan tentunya sangat berbeda dengan pendidikan di sekolah menengah atas (SMA). Jika di sekolah, perkembangan dan kemampuan yang kita miliki akan selalu diperhatikan dan diawasi oleh guru, namun ini tidak akan terjadi pada dunia perkuliahan. Di dunia perkuliahan kamu diajarkan untuk mandiri, mulai dari memilih kelas, matakuliah umum, hingga mencari dosen pembimbing, semuanya dilakukan atas kesadaran diri sendiri.
Tetapi kamu jangan khawatir, berikut ada tips yang sudah Hi!Pontianak rangkum untuk menghadapi dunia perkuliahan dengan baik.
Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) atau Indeks Prestasi Semester (IPS), bagi mahasiswa baru biasanya mereka akan semangat meraih nilai setinggi-tingginya pada setiap matakuliah. Hal tersebut memang harus dipertahankan, karena jika IPK kamu rendah biasanya beberapa kampus tidak memperbolehkan untuk melakukan sidang ujian skripsi. Raih IPK setinggi mungkin, ya!
ADVERTISEMENT
Jadilah mahasiswa yang baik. (Foto: Thinkstock)
Hal kecil ini tentunya wajib untuk dilakukan, usahakan selalu mendengarkan dosen ketika sedang menjelaskan materi. Sebosan apapun, kamu harus bertahan, karena jika dosenmu marah bisa saja berakibat fatal. Ngobrol sesekali boleh dan jangan lupa minta bahan materi yang telah disampaikan dosen setelah kelas selesai.
Pada dasarnya setiap matakuliah yang ada di program studi yang kamu pilih adalah penting, sebab saat kamu naik semester, ilmu ini akan relevan dengan matakuliah yang kamu dapat di awal semester, maka jangan coba-coba untuk sepelekan hal ini. Jika matakuliah yang bersangkutan mendapat nilai yang buruk, kamu bisa jadi mengulang matakuliah tersebut di lain semester. Hal ini juga akan memperlambat perkuliahan atau menunda wisuda.
ADVERTISEMENT
Biasanya mahasiswa baru diwajibkan untuk mengikuti satu organisasi yang ada di kampus. Pilihlah organisasi yang sesuai dengan minat dan bakat, usahakan organisasi tersebut tidak mengganggu waktu perkuliahanmu. Dengan ikut organisasi kamu dapat belajar bekerja dalam tim, mengenal banyak orang dan menambah relasi di kampus, karena ini akan sangat membantu ketika kamu sedang mengerjakan tugas akhir.
Belajar Bareng Teman (Foto: Thinkstock)
Selalu bersikap sopan dan santun, baik itu kepada dosen, staf ataupun senior. Dekati mereka, selalu berbuat baik karena kamu akan terbantu ketika mengerjakan tugas akhir. Mereka akan dengan senang hati memberikan referensi atau informasi seputar kampus. Nah, kamu jangan jadi "kupu-kupu" (kuliah pulang, kuliah pulang) ya! Bergaullah di kampus.
ADVERTISEMENT
Nah, setelah menambah relasi dengan pihak kampus, kamu akan dengan mudah mencari informasi seputar beasiswa. Misalnya dari staf kampus, mereka akan lebih dulu memberikan informasi ketika ada pembukaan beasiswa karena kamu cukup dekat dengannya. Baik itu beasiswa di dalam kampus hingga beasiswa kuliah lanjutan di luar negeri.
Perpustakaan menjadi ruangan wajib bagi mahasiswa yang sudah berada di fase tugas akhir. Di sana terdapat jurnal dan skripsi para senior yang terdahulu yang sesuai dengan jurusanmu. Kamu bisa lebih efektif mengerjakan tugas akhir dengan tuntunan skripsi yang sudah diarsip, dan referensi buku yang ada di sana. (Hp8)