Koordinator Lapangan Satgas TMMD Sintang Tinjau Lokasi Pengerjaan Jalan

Konten Media Partner
28 September 2020 20:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Koordinator Lapangan Satgas TMMD Sintang pantau progres pengerjaan jalan. Foto: Dok. Pendim Sintang
zoom-in-whitePerbesar
Koordinator Lapangan Satgas TMMD Sintang pantau progres pengerjaan jalan. Foto: Dok. Pendim Sintang
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Koordinator Lapangan Satgas TMMD Sintang Tinjau Lokasi Pengerjaan Jalan
ADVERTISEMENT
Hi!Sintang - Koordinator lapangan Satgas TMMD 109/Sintang yang juga Pasiter Kodim Sintang, Kapten Inf W Gurning, meninjau progres pengerjaan jalan di Desa Wirayuda, Kecamatan Ketungau Tengah, Kabupaten Sintang.
Peninjauan ke lapangan dimaksudkan untuk memberikan motivasi kepada anggota TNI agar pengerjaan pembukaan jalan tersebut berjalan aman dan lancar.
"Kita juga memotivasi anggota Satgas TMMD tetap semangat dan penuh tanggung jawab dalam dalam menyelesaikan pekerjaannya," katanya, Senin (28/9).
Jalan yang dibangun melalui program TMMD menghubungkan Desa Wirayuda ke Tirta Karya, Ketungau Tengah hingga saat ini dalam pengerjaan dan terus dipacu agar cepat selesai.
Koordinator Lapangan Satgas TMMD Sintang pantau pengerjaan jalan menggunakan sepeda motor. Pendim Sintang
"Seluruh pekerjaan fisik terus dipantau agar hasilnya maksimal dan tepat waktu," ujarnya.
"Pekerjaan jalan ini harus dikebut sesuai target yang sudah ditentukan agar, masyarakat dapat memanfaatkan sarana jalan yang sudah dibangun ini dan bermanfaat buat seluruh warga," timpalnya.
ADVERTISEMENT
Pasiter juga meminta anggota Satgas menjaga keamanan dalam bekerja. "Kemudian juga jaga kesehatan dan terapkan protokol kesehatan," tuturnya.