Lantik Pengurus DMI Kota Singkawang, Ini Harapan Ria Norsan

Konten Media Partner
3 Juli 2021 16:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Penyerahan Al-Quran dalam Pelantikan dan Rakerda DMI Kota Pontianak. Foto: Dok. Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Penyerahan Al-Quran dalam Pelantikan dan Rakerda DMI Kota Pontianak. Foto: Dok. Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI) Provinsi Kalimantan Barat, Ria Norsan, melantik pengurus DMI Kota Singkawang masa jabatan 2021-2026, Sabtu, 3 Juli 2021.
ADVERTISEMENT
Pada kesempatan itu, Ria Norsan yang juga Wakil Gubernur Kalbar itu menyampaikan beberapa harapan kepada pengurus DMI Kota Singkawang.
"Pertama, saya berharap DMI Kota Singkawang senantiasa memberdayakan masjid untuk melakukan upaya edukasi kepada umat muslim melalui dakwah," kata Ria Norsan.
Hal ini dalam rangka meningkatkan karakter dan moral umat muslim dalam berbangsa, bernegara dan bermasyarakat utamanya kepada generasi muda. Kedua, DMI Kota Singkawang diharapkan mampu mendorong masjid agar dimanfaatkan tidak hanya sebagai sarana ibadah. Namun, juga dapat dijadikan sarana pendidikan, baik pendidikan Tahfidzul Quran (hapalan Quran) dan Tahsinul Quran (memperbaiki kualitas bacaan Quran) maupun pendidikan dasar formal, seperti TK, SD dan SMP.
Erlina Ria Norsan foto bersama dalam Pelantikan dan Rakerda IV DMI Kota Singkawang. Foto: Dok. Hi!Pontianak
Ketiga, ia juga mengharapkan DMI Kota Singkawang mampu memberdayakan masjid sebagai sarana untuk menumbuhkembangkan minat, bakat, dan keterampilan generasi muda melalui pelatihan kepemimpinan, manajemen dan ketrampilan bagi pemuda remaja masjid.
ADVERTISEMENT
Keempat, DMI Kota Singkawang diharapkan mampu mendorong masjid dalam penciptaan kemakmuran umat muslim melalui optimalisasi zakat, infaq, sedekah bekerja sama dengan BAZDA serta melalui pengembangan usaha yang berbasis syariah (seperti Baitul Maal Wat Tamwil/BMT) di kalangan Majelis Taklim. Sehingga dapat lebih optimal membantu maupun memberdayakan kaum dhuafa utamanya anak-anak terlantar.
"Saya berharap masjid di seluruh Kalbar, khususnya di Kota Singkawang tetap terbuka untuk tempat beribadah dengan memperhatikan protokol kesehatan. Bagi umat Islam yang sakit dianjurkan tidak turun ke masjid dan beribadah di rumah masing-masing," ucap Ria Norsan.