Pemkot Pontianak Usulkan 400 Kebutuhan CPNS

Konten Media Partner
12 Juni 2019 11:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ilustrasi CPNS. Foto: Teri
Hi!Pontianak - Lowongan CPNS 2019 akan kembali di buka pasca lebaran mendatang, perencanaan pembukaan tersebut disampaikan langsung oleh akun Twitter resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN), @bkngoid.
ADVERTISEMENT
Di akun tersebut terungkap, jumlah alokasi penerimaan lowongan CPNS secara nasional mencapai hingga 254.173. Itu terdiri dari alokasi untuk pusat berjumlah 46.425, dan alokasi untuk pemerintah daerah se-Indonesia berjumlah 207.748. Hal tersebut disampaikan berdasarkan Keputusan Menteri PANRB Nomor 12/209.
Namun, keterangan resmi mengenai bagaimana dan kapan pembukaan lowongan CPNS tersebut, masih belum disampaikan.
Ketika dikonfirmasi, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Pontianak, Multi Juto Batarendro, mengatakan pihaknya sedang menunggu hasil usulan kuota dari KemenPAN-RB, dengan jumlah usulan sebanyak 400 formasi CPNS untuk Pemkot Pontianak.
"Kita masih menunggu kuota dari KemenPAN. Kami juga sudah kirim usulan ke Kemenpan, semoga cepat keluar. Kita usulkan 400 kebutuhan CPNS baru," ungkapnya. (Hp8)
ADVERTISEMENT