Pj Gubernur Kalbar Harisson Akan Gelar Open House di Pendopo

Konten Media Partner
9 April 2024 9:52 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pj Gubernur Kalbar, Harisson dan istri, Windy Prihastari. Foto: Dok. Adpim Pemprov Kalbar
zoom-in-whitePerbesar
Pj Gubernur Kalbar, Harisson dan istri, Windy Prihastari. Foto: Dok. Adpim Pemprov Kalbar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson akan menggelar Open House Silaturahmi di Pendopo Gubernur untuk masyarakat Kalimantan Barat pada hari pertama Lebaran Idul Fitri.
ADVERTISEMENT
Open house sesi pertama akan mulai pukul 09.00 sampai 12.00 WIB dan sesi kedua, jam 14.00 hingga 17.00 WIB.
“1 Syawal ini tentunya sangat membahagiakan, di mana saya nanti akan berkumpul bersama istri dan anak serta seluruh keluarga, yang selama ini mungkin kita disibukkan karena aktivitas sehari-hari, makanya pada hari raya Idul Fitri nanti kita semua tentunya akan melakukan silaturahmi bersama keluarga, sahabat, teman atau masyarakat, saling maaf memaafkan terhadap kekhilafan kita," ujar Harisson.
Harisson pun berharap, dalam momen kebahagiaan itu nantinya, semua dosa-dosa serta kekhilafan kita dapat digugurkan oleh Allah SWT.
“Pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan pesan kepada seluruh masyarakat Kalbar, bahwa kita harus tetap menjaga persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan, di tengah keberagaman, mari kita bersama-sama merayakan hari raya Idul Fitri dengan penuh rasa persatuan dan kesatuan,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Open House juga akan digelar Sekda Kalbar, Muhammad Bari pada Kamis, 11 April 2024 Rumah Dinas Jabatan di Jalan Sutan Syahrir Pontianak mulai pukul 10.00 pagi hingga 19.00 WIB.
“Pada kesempatan yang berbahagia ini saya atas nama Pemerintah Provinsi Kalbar juga keluarga mengucapkan selamat merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H, kepada seluruh masyarakat Kalbar. Minal Aidin Wal Faidzin, mohon maaf lahir dan batin,” kata Harisson.