Polres Sekadau Patroli Protokol Kesehatan ke Sejumlah Warkop

Konten Media Partner
24 Oktober 2020 19:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas memberikan imbauan kepada pengunjung warkop untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan. Foto: Dok. Humas Polres Sekadau
zoom-in-whitePerbesar
Petugas memberikan imbauan kepada pengunjung warkop untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan. Foto: Dok. Humas Polres Sekadau
ADVERTISEMENT
Polres Sekadau Patroli Protokol Kesehatan ke Sejumlah Warkop
Hi!Sekadau - Berbagai cara dilakukan jajaran Polres Sekadau untuk mengajak masyarakat disiplin protokol kesehatan. Bahkan, petugas berkeliling ke sejumlah warkop di Sekadau, Kalbar.
ADVERTISEMENT
Kasubbag Dalgar Bagren Polres Sekadau, AKP S Simanjuntak mengatakan, patroli tersebut masyarakat rutin dilaksanakan. Setiap malam petugas berpatroli memberikan imbauan kepada masyarakat.
"Di situ pemilik warkop maupun mengunjung kami imbau untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 3M, yaitu memakai masker, mencuci tangan pakai sabun dan menjaga jarak," kata Simanjuntak, Sabtu (24/10) malam.
Simanjuntak meminta para pemilik warkop turut serta dalam menerapkan protokol kesehatan. Ia berpesan, agar pemilik warkop tidak sungkan menegur pengunjung untuk memakai masker dan menjaga jarak.
Petugas memberikan imbauan kepada pengunjung warkop. Foto: Dok. Humas Polres Sekadau
"Perlu peran kita semua untuk bersama-sama mencegah COVID-19 dengan disiplin protokol kesehatan," ucapnya.
Simanjuntak juga berpesan, kepada masyarakat jangan hanya menerapkan protokol kesehatan bila ada petugas saja. Untuk itu, pentingnya kesadaran setiap orang agar disiplin protokol kesehatan.
ADVERTISEMENT
"Silahkan beraktivitas, tapi tetap dengan menerapkan protokol kesehatan," pesannya.