Pontianak Virtual Job Fair 2020 Sediakan 1.101 Lowongan Pekerjaan

Konten Media Partner
19 Oktober 2020 15:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembukaan Pontianak Virtual Job Fair 2020. Foto: Dok. Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Pembukaan Pontianak Virtual Job Fair 2020. Foto: Dok. Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Pontianak Virtual Job Fair 2020 Sediakan 1.101 Lowongan Pekerjaan
Hi!Pontianak - Pemkot Pontianak melalui Dinas Penanaman Modal Tenaga Kerja dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Pontianak (DPMTKPTSP) resmi membuka Virtual Job Fair 2020, Senin (19/10). Bursa lowongan kerja ini dibuka secara umum hingga Rabu (21/10).
ADVERTISEMENT
Ada 1.101 lowongan pekerjaan yang dihadirkan, di antaranya 908 lowongan kerja lokal dan 193 luar negeri dengan 109 jenis pekerjaan dari 31 perusahaan yang berpartisipasi. Bursa lowongan kerja secara daring ini dilakukan sebaai salah satu upaya untuk menghindari kerumunan dan menjaga jarak di masa pandemi saat ini.
"Melalui virtual seperti ini akan lebih memperpendek jarak dan waktu. Pencari kerja bisa langsung memasukan administrasi lamaran sesuai skill dan jenis lowongan yang dibutuhkan perusahaan" kata Junaidi, Kepala DPMTKPTSP.
Sementara itu, Walikota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono mengatakan, Virtual Job Fair 2020 sebagai komitmen Pemkot kepada masyarakat untuk senantiasa menyediakan lapangan pekerjaan meski di tengah pandemi COVID-19.
Ilustrasi surat lamaran kerja. Foto: Shutter Stock
"Di tengah keterbatasan saat pandemi ini kita berharap masih ada peluang-peluang kerja yang masih membutuhkan tenaga kerja. Harapkan kita bisa terwujud dengan di tampungnya warga kota khususnya di segala bidang yang ada," ungkapnya.
ADVERTISEMENT

299.065 Jiwa Angkatan Kerja di Pontianak

Edi menuturkan, data dari tahun 2019 Pontianak memiliki 299.065 jiwa angkatan kerja. Angka pengangguran terbuka sebanyak 27.311 jiwa dengan partisipasi angkatan kerja 61,62 persen.
Edi berharap, Virtual Job Fair 2020 bisa bermanfaat bagi pencari kerja maupun perusahaan yang sedang mencari tenga kerja. Meski bursa kerja itu dibuka secara daring dan berbeda dibandingkan tahun sebelumnya.
Untuk mengikuti bursa kerja daring ini tidaklah sulit. Para pencari kerja (Pencaker) hanya tinggal membuka alamat website pontianakjobfair.com. Lalu mendaftarkan diri di "Akun" di pojok kanan atas.
Sebelum melamar kerja, pelamar wajib mengisi Curriculum Vitae (CV) online. Pelamar hanya bisa melamar maksimal 5 lowongan pekerjaan. Jadi, pastikan melamar perusaahan yang sesuai dengan kriteria.
ADVERTISEMENT