Satgas COVID-19 Kalbar Gelar Vaksinasi Corona di Tempat Rekreasi

Konten Media Partner
24 Oktober 2021 14:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga antusias mengikuti vaksinasi COVID-19 di tepian Sungai Kapuas, tepatnya di Waterfront Barito Pontianak. Foto: Dok Hi!Pontianak
zoom-in-whitePerbesar
Warga antusias mengikuti vaksinasi COVID-19 di tepian Sungai Kapuas, tepatnya di Waterfront Barito Pontianak. Foto: Dok Hi!Pontianak
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat, bersama Polda Kabar dan Lantamal Pontianak, melakukan vaksinasi COVID-19 pada sore dan malam hari. Kegiatan itu digelar di tempat-tempat rekreasi di Pontianak.
ADVERTISEMENT
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalbar mengungkapkan, kegiatan vaksinasi tersebut digelar pada sore dan malam hari untuk mendekatkan pelayanan kepada warga yang tak sempat vaksin pada pagi dan siang hari.
“Untuk mendekatkan pelayanan vaksinasi kepada mereka yang tidak sempat melakukan vaksin di siang hari, biasakan mereka kerja, kerepotan, untuk itu kita laksanakan sore dan malam hari,” jelas Harisson, Minggu, 24 Oktober 2021.
Pelaksanaan vaksinasi tersebut pun digelar di 3 tempat secara bersamaan, yakni di Plaza MTQ (eks kafe Nineteen), Waterfront Barito, dan Taman Akcaya Pontianak. Vaksinasi digelar mulai pukul 16.00 WIB, dan digelar selama dua hari.
“Tiga tempat ini sudah kita lakukan 2 minggu ini. Kita gelar di Plaza MTQ Untan, di Waterfront Barito, dan Taman Akcaya. Memang animo masyarakat tinggi. Kalau saya tanya mereka, tidak sempat vaksin siang karena kerja. Ini terobosan yang kita lakukan. Saya yakin kita mampu untuk mendongkrak cakupan vaksin yang kita laksanakan,” paparnya.
ADVERTISEMENT
Harisson menyebutkan, di setiap sentra, pihaknya menyiapkan sebanyak 200 vaksin. Namun jika stok tersebut habis, pihaknya juga sudah menyiapkan stok vaksin tambahan.
Pada vaksinasi tersebut, pihaknya menyiapkan tiga jenis vaksinasi, di antaranya adalah vaksin Sinovac, Astrazeneca, dan Pfizer.
Harisson menyebutkan, pelaksanaan vaksinasi ini juga salah satu cara upaya untuk menghadapi gelombang ketiga, yang prediksinya akan terjadi pada Desember 2021, dan awal Januari 2022.
“Memang prediksi para ahli akan terjadi gelombang 3 pada akhir Desember dan awal Januari, untuk itu Kalbar harus siap memvaksin sebanyak-banyaknya masyarakat, agar terbentuk herd immunity. Ketika terpapar, masyarakat juga tidak fatal atau tidak berat gejalanya. Ini salah satu upaya kita,” pungkasnya.