Tak Ada Panggung Selama Pandemi Corona, DJ asal Singkawang Jual Bubur

Konten Media Partner
20 Desember 2020 13:29 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
DJ Shafree. Foto: Dok Pribadi
zoom-in-whitePerbesar
DJ Shafree. Foto: Dok Pribadi
ADVERTISEMENT
Tak Ada Panggung Selama Pandemi Corona, DJ Asal Singkawang Jual Bubur
ADVERTISEMENT
Hi!Pontianak - Seorang DJ (Disk Jockey) asal Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Shafree, memilih untuk berjualan berbagai menu sarapan, karena selama pandemi ia tak mendapatkan panggung.
Kepada Hi!Pontianak, Shafree mengatakan, kedai makan Teras Rumah tersebut, ia buka di depan rumahnya, di jalan Alianyang, Kota Singkawang.
Ia menjual berbagai macam menu makanan yang dijual di malam hari, mulai dari bubur nasi, nasi kuning, dan mie asin (makanan khas Kota Singakawang).
“Kedai ini baru buka sekitar 3 minggu. Kita buka ini untuk senang-senang aja, karena selama pandemi job semakin berkurang karena pemerintah melarang adanya kerumunan,” kata Shafree, Minggu, 20 Desember 2020.
Menu makanan yang dijualnya pun dibanderol dengan harga Rp 5.000. Dibuka pukul 16.00 WIB, dan tutup hingga larut malam (makanan habis).
Kedai Teras Rumah milik Shafree di Singkawang. Foto: Dok Pribadi
“Kita jual murah biar semua orang bisa mencicipi makanan sarapan yang kita sajikan pada malam hari. Biasanya habis pas tengah malam, kita pernah tutup subuh,” ucapnya.
ADVERTISEMENT
Ia pun bersyukur, selama pandemi, ia masih bisa melakukan kegiatan yang bermanfaat, walau pun pekerjaan sehari-harinya sempat terganggu karena pandemi COVID-19.