Viral Foto Tim Futsal Kalbar Sedang Menunaikan Salat Berjamaah di PON Papua

Konten Media Partner
26 September 2021 19:41 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kontingen futsal Kalbar menunaikan salat berjamaah di sela PON XX Papua. Foto: Irwandika Angga
zoom-in-whitePerbesar
Kontingen futsal Kalbar menunaikan salat berjamaah di sela PON XX Papua. Foto: Irwandika Angga
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Hi!Pontianak - Aktivitas salat berjamaah kontingen futsal Kalbar yang kini tengah berlaga di PON XX Papua, viral di media sosial. Foto salat bersamaah tersebut diposting oleh akun Instagram @ftsl0561.
ADVERTISEMENT
Saat dikonfirmasi, Fery Pankey, salah seorang official tim futsal Kalbar, membenarkan hal tersebut. "Yang ikut salat itu para atlet, pelatih, dan official tim futsal Kalbar, di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua," kata Fery saat dihubungi Hi!Pontianak, Minggu, 26 September 2021.
"Itu salat Isya, kalau di sini kan perbedaannya dua jam dengan Pontianak. Itu mereka salat di mes kontingen futsal Kalbar," ungkapnya.
Unggahan tersebut disambut positif netizen. Banyak warganet yang mendoakan agar tim futsal Kalbar tetap semangat dan bisa meraih medali. Bahkan ada warganet yang kagum pada sosok imam dalam salat tersebut. Dia adalah Sutan, salah satu pemain futsal Kalbar.
"Subhanallah @sutanze," tulis akun @fajaarrammadhan.
"Ttp kompak tim PON futsal kalbar," tulis akun @ratiman1986, mendoakan tim futsal Kalbar.
ADVERTISEMENT
Tim futsal Kalbar dijadwalkan akan kembali bertanding di ajang PON XX Papua, pada Senin besok, 26 September 2021. Pertandingan antara Tim Kalbar melawan Tim Sumatera Utara akan disiarkan secara langsung di akun official youtube PON XX Papua 2021, pukul 10.00 WIT. Sebelumnya mereka menang 10-4 dari tim Kepulauan Riau.