Menyambut Tahun Baru, Mari Ciptakan Resolusi Baru

Konten dari Pengguna
31 Desember 2018 10:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Honor Indonesia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menyambut Tahun Baru, Mari Ciptakan Resolusi Baru
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Halo semua, tidak terasa ya sebentar lagi akan berganti tahun dalam hitungan jam saja. Pastinya sudah banyak yang kita lalui ya sepanjang tahun 2018 ini. Kira-kira apa saja nih yang sudah kamu lalui selama tahun 2018? Dengan banyaknya hal yang telah dilalui sepanjang tahun ini, tentu seharusnya bisa menjadi pelajaran dan motivasi untuk kita. Karena untuk memulai tahun baru, adakalanya kita merefleksikan diri kita terhadap berbagai hal yang terjadi selama tahun sebelumnya.
Menyambut Tahun Baru, Mari Ciptakan Resolusi Baru (1)
zoom-in-whitePerbesar
Mempersiapkan resolusi adalah cara yang tepat untuk menyambut tahun baru yang akan datang. Namun tidak semudah itu lho dalam membuatnya. Kamu harus konsisten terhadap perubahan dan target yang ingin dicapai pada tahun berikutnya, karena jika tidak diiringi dengan niat yang kuat, maka hal yang telah direncanakan akan menjadi sia-sia dan membuang waktu yang telah terbuang. Pasti kamu tidak mau bukan terus terjebak pada hal buruk?
Menyambut Tahun Baru, Mari Ciptakan Resolusi Baru (2)
zoom-in-whitePerbesar
Kamu juga bisa memberikan konsekuensi kepada diri sendiri jika rencana dan targetmu tidak tercapai dengan baik di tahun berikutnya. Hal ini perlu dilakukan sebagai motivasi untuk lebih giat dan konsisten dalam mencapai target kamu. Sebagai contoh yaitu, “Kalo gue tahun ini ga bisa ngurusin badan sampai berat yang ditargetkan, gue bakalan olahraga lebih keras 3x lipat dari sebelumnya!” atau “Gue harus bisa nabung untuk beli HP baru di tahun ini, kalo ngga, gue bakalan pake semua duit yang terkumpul untuk traktir temen-temen gue!”
ADVERTISEMENT
Nah, hal seperti itu bisa menjadi semangat kamu untuk mewujudkan resolusi kamu. Memang tidak mudah, namun harus kamu lakukan demi hasil yang lebih baik di tahun baru. Jadi bagaimana, sudah siapkah kamu untuk memulai tahun 2019?