Page Gone Artinya Apa? Ini Penjelasan dan Cara Mengatasinya

Konten dari Pengguna
19 Desember 2023 12:54 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari How To Tekno tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi Page Gone. Foto: unsplash.com.
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi Page Gone. Foto: unsplash.com.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Page Gone artinya halaman yang hilang dan umumnya digunakan pada sebuah situs web. Istilah ini menunjukkan adanya kesalahan yang terjadi pada situs web yang dibangun.
ADVERTISEMENT
Untuk mengetahui arti Page Gone lebih lanjut, simak artikel ini sampai selesai. How To Tekno akan menjabarkan pengertian, penyebab, dan cara mengatasinya agar halaman bisa dilihat kembali.

Page Gone Artinya Apa?

Ilustrasi page gone artinya apa? Foto: shutterstock.com.
Seperti yang disebutkan di atas, secara bahasa Page Gone artinya halaman yang hilang dari mesin pencari Internet. Dikutip dari laman livinginternet.com, Page Gone ditandai sebagai sebuah eror. Masalah ini ditandai dengan munculnya pesan kesalahan 404 Not Found.
Angka 4 menunjukkan kesalahan ada di bagian klien, angka 0 menunjukkan adanya kesalahan di sintaksis, dan angka 4 terakhir menunjukkan halaman yang tak ditemukan.
Munculnya kesalahan tersebut dapat memengaruhi traffic atau memberi kesan negatif pada pengunjung situs web. Hal ini juga berdampak negatif pada peringkat situs karena menghambat kemampuan mesin telusur untuk merayapi situs web dengan benar.
ADVERTISEMENT
Lalu, apa penyebab dari munculnya masalah page gone pada sebuah situs web? Berikut penyebab dan cara mengatasinya.

Penyebab Masalah Page Gone

Penyebab masalah page gone. Foto: unsplash.com.
Mengutip laman semrush.com, ada berbagai faktor yang menjadi penyebab munculnya masalah Page Gone pada situs web, di antaranya:
ADVERTISEMENT
Jika Page Gone yang ditandai kode eror 404 dibiarkan dalam jangka waktu lama oleh pengembang, masalah tersebut dapat berimbas pada performa sebuah situs web.
Pengguna atau pengembang situs dapat mengatasi masalah Page Gone atau Missing Page dengan mencoba sejumlah metode di bawah ini.

Cara Mengatasi Page Gone

Ilustrasi cara mengatasi page gone. Foto: unsplash.com.
Dirangkum dari laman ionos.com dan semrush.com, beriut solusi yang bisa dicoba untuk mengatasi Page Gone pada halaman situs web.

1. Muat Ulang Halaman

Mungkin saja kesalahan ini muncul karena alasan sederhana seperti koneksi Internet yang tidak stabil, sehingga gagal memuat halaman Internet.

2. Periksa URL

Cek kembali halaman URL yang dituju. Bisa jadi ada kesalahan ejaan, adanya tanda seperti garis miring yang salah posisi.
Solusi ini bisa dipakai oleh pengembang situs untuk menemukan halaman apa saja yang hilang. Situs Broker Link Checker akan membantu pemilik untuk mengetahui halaman yang rusak atau hilang hingga 3000 halaman per audit.
ADVERTISEMENT

4. Gunakan Google Search Console

Opsi ini bisa dipakai jika pemilik atau pengembang situs web sudah menautkan situs web dan menyiapkan situs yang diiindeks. Alat ini akan melaporkan secara detail halaman apa saja yang tak dapat diindeks sistem lengkap dengan alasannya.

5. Hapus Konten Duplikat

Konten duplikat adalah salah satu penyebab halaman situs web hilang. Aturan mesin pencari seperti Google mengharuskan pemilik situs web untuk membuat konten yang unik untuk setiap halaman situs yang dibangun.
Menurut laman 123ranking.co.uk, pengguna tak boleh menyalin lebih dari 300 kata teks ke setiap halaman. Saat algoritma Google mendeteksi bahwa situs web tersebut memiliki konten duplikasi yang tinggi, sistem akan menghapus halaman tersebut dari hasil pencarian.
(IPT)