Griya Abhipraya Purbonegoro Resmi Dibuka, Siap Jadi Sentra Restorative Justice

Humas Pemasyarakatan DIY
Humas Divisi Pemasyarakatan pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi manusia Daerah Istimewa Yogyakarta
Konten dari Pengguna
7 Desember 2023 14:22 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Humas Pemasyarakatan DIY tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Dirjen PAS pada saat meninjau Griya Abhipraya Purbonegoro (Dokumentasi: Humas Kanwil Kemenkumham DIY)
zoom-in-whitePerbesar
Dirjen PAS pada saat meninjau Griya Abhipraya Purbonegoro (Dokumentasi: Humas Kanwil Kemenkumham DIY)
ADVERTISEMENT
YOGYAKARTA - Griya Abhipraya Purbonegoro yang ada di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Daerah Istimewa Yogyakarta (Kanwil Kemenkumham DIY) telah diresmikan langsung oleh Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga.
ADVERTISEMENT
Peresmian dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan Focus Group Discussion (FGD) Evaluasi Kinerja Pemberdayaan Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan (Pokmas Lipas) dan Expose Nasional Griya Abhipraya Tahun 2023 bertempat di Hotel Cavinton Yogyakarta, Kamis (07/12/2023).
Kepala Kanwil Kemenkumham DIY Agung Rektono Seto dalam laporannya menyampaikan bahwa dalam rangka mewujudkan penyelenggaraan Pemasyarakatan yang Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif, jajaran Pemasyarakatan yang ada di Kanwil Kemenkumham DIY berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) maupun Anak Didik Pemasyarakatan (Andik PAS) baik yang berada di Lapas, Rutan, LPKA, maupun yang berada dalam pengawasan dan pembimbingan Balai Pemasyarakatan.
“Komitmen bersama ini, kita wujudkan dengan langkah kongkrit, berupa pembentukan dan penyelenggaraan Klinik Sehat, Dapur Sehat, dan Griya Abhipraya,” tutur Agung.
ADVERTISEMENT
Griya Abhipraya merupakan program prioritas nasional dalam penerapan restorative justice, yaitu suatu program penguatan terhadap keterlibatan Masyarakat, pemerintah daerah dan stakeholder dalam rangka peningkatan penyelenggaraan pemasyarakatan melalui Kerjasama, kolaborasi dan sinergi terhadap pelaksanaan program kerja yang telah disepakati. Agung juga mengucapkan terima kasih kepada para pihak yang telah membantu dan bekerja sama meningkatkan penyelenggaraan pemasyarakatan di wilayah D.I Yogyakarta, khususnya kepada Kementerian Kesehatan, Pemerintah Kota maupun Daerah, Dinas Kesehatan, serta Anggota Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan.
Setelah dilakukan penilaian dan peninjauan, Griya Abhipraya Purbonegoro diresmikan oleh Dirjen PAS. Ia menyampaikan apresiasi kepada jajaran Kanwil Kemenkumham DIY khususnya Bapas Kelas I Yogyakarta yang telah berhasil mengembangkan Griya Abhipraya Purbonegoro.
“Semoga kedepan Griya Abhipraya ini selain mampu memberikan layanan/program yang berkualitas, juga diharapkan mampu menjadi sentra percontohan bagi Bapas lainnya,” tutur Reynhard
ADVERTISEMENT
(Humas Kanwil Kemenkumham D.I. Yogyakarta – Jogja Pasti Istimewa)