54 Mahasiswa UMB Ikut PMM Angkatan 2

Humas UM Bengkulu
Universitas Muhammadiyah Bengkulu adalah perguruan tinggi swasta terbesar di provinsi bengkulu yang berada dibawah naungan persyarikatan Muhammadiyah berlokasi di jalan bali komplek perguruan Muhammadiyah Kota Bengkulu
Konten dari Pengguna
16 Agustus 2022 11:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Humas UM Bengkulu tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebanyak 54 mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Universitas Muhammadiyah Bengkulu (UMB) angkatan 2 dilepas Wakil Rektor I Bidang. Akademik, Dr. Rifa’i, M.Pd, Sabtu (13/8/22) di ruang rapat rektorat kampus 1. Dalam sambutannya Rifa’i berpesan kepada peserta PMM untuk bisa mengikuti program ini dengan penuh sungguh-sungguh dan memanfaatkan sebaik-baiknya sehingga ilmu serta pengalaman yang didapat nantinya bisa menjadi bekal yang berharga.
ADVERTISEMENT
“Pandai-pandailah mencari teman saat mengikuti program ini karena akan berpengaruh terhadap perubahan diri kita, carilah teman yang bisa menginspirasi kita menjadi lebih baik” pesannya.
Lebih lanjut Rifa’I berpesan juga bahwa kunci keberhasilan mengikuti sebuah program adalah sungguh-sungguh, disipilin, dan jujur. Selain itu pesannya selama mengikuti PMM didaerah orang agar dapat menjaga nama baik institusi, keluarga, dan daerah.
“Jagalah nama baik institusi, keluarga, dan daerah kita selama mengikuti program ini dan tinggalkan kesan yang baik,” tutupnya.
Sementara itu Ketua Panitia PMM 2 UMB, Rekho Adriadi, M.Ap melaporkan dalam kegiatan ini 54 orang mahasiswa UMB Outbond ke beberapa perguruan tinggi negeri maupun swasta di luar bengkulu seperti, Jakarta, Bandung, Tanggerang, Bogor, Purwokerto, Yogyakarta, Malang, Sidoarjo, Surakarta,Surabaay, Makassar, Kendari, Gorontalo, Kalimantan Timur, NTB, NTT, Sorong.
ADVERTISEMENT
Sedangkan peserta PMM Inbound (yang masuk) ke UMB ada 19 orang berasal dari Universitas Ibn Khaldun, Universitas Islam Sultan Agung, Universitas Galuh, Universitas Islam Bandung, Universitas Siliwangi, UM Sukabumi, UM Jember, Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya, Universitas Tribuawana Tunggu Dewi.
“Untuk PTS di Bengkulu UMB satu-satunya yangikut kegaiatan PMM ini,” katanya.(humas)
Wakil Rektor 1 Lepas 54 Peserta PMM Angkatan 2