news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Sumur Resapan dan Embung Solusi Krisis Air Indonesia

Konten dari Pengguna
15 November 2017 11:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Idham Aulia Shaffansyah tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Berbicara mengenai krisis air di Indonesia, menarik sekali rasanya mendengarkan pembahasan mengenai krisis air dalam Talkshow sesi Coca-Cola kumparan Onboarding batch 2 hari ke-2.
ADVERTISEMENT
Memang miris rasanya sebagai negara kepulauan yang dikelilingi air dan hutan, di Indonesia masih terdengar kata "krisis air". Pada Talkshow sesi Coca-Cola mengenai krisis air ini, cerita dari Pak Joko selaku Ketua Kelompok Masyarakat Sumur Resapan Semarang mengenai desa Patemon yang dulu mengalami krisis air, namun sekarang terjadi sebaliknya.
Pak Joko bercerita bahwa pada tahun 2012, Patemon mengalami krisis air bersih yang parah. Akan tetapi, kemudian warga berpikir dan berinisiatif untuk membuat resapan air sebelum kemudian difasilitasi oleh Coca-Cola. Hal tersebut juga menular kepada desa tetangga Patemon, yaitu Desa Senjoyo. Desa Senjoyo meminta bantuan kepada desa Patemon untuk membuat resapan air di desa mereka.
Sejak saat itulah, setiap tahunnya sumur resapan air di Patemon bertambah setiap tahunnya sebanyak kira-kira 5 sumur resapan.
ADVERTISEMENT
Hal lain yang menarik juga ialah pembahasan mengenai Embung yang dibahas oleh Pak Pratomo, Direktur Eksekutif Yayasan Obor Indonesia. Embung pada prinsipnya nabung air di musim hujan untuk dipakai saat kemarau. Luas embung kira-kira 1 hektar dan dibuat di atas puncak-puncak bukit. Embung terbuat dari lapisan geomembran bukan dengan semen. Airnya dialirkan dengan gravitasi dengan jarak mencapai 2 kilometer.
1000 Embung adalah program Gubernur Jawa Tengah, yang kemudian berkembang ke berbagai daerah di Indonesia salah satunya Jambi dan sebagainya.