Polisi Pasang Barikade Usir Massa Pendukung Ahok dari PT DKI

12 Mei 2017 19:14 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Polisi menutup jalan ke ara Senen. (Foto: Aria Pradana/kumparan)
Polisi memakai strategi barikade untuk menggusur massa pendukung Ahok di depan Pengadilan Tinggi Jakarta di Jalan Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta. Pelan-pelan barikade pasukan polisi maju.
ADVERTISEMENT
Di lokasi sekitar pukul 19.00 WIB, Jumat (12/5) pihak kepolisian membawa mobil sound system pergi dari lokasi. Massa yang terpecah konsentrasinya mencoba menghalangi polisi.
Saat itu, barikade pasukan kepolisian maju. Perlahan di ruas jalan di depan PT DKI diambil alih polisi. Sementara itu ruas jalan jalur lambat praktis tidak bisa diilalui kendaraan. Ruas jalan ke arah Senen lowong.
Situasi masih kondusif. Kapolres Jakpus Kombes Suyudi Ario Seto berada di lokasi. Berkali-kali dia memberi imbauan agar massa membubarkan diri karena waktu sudah melewati pukul 18.00 WIB..
Massa masih mencoba bertahan sambil membawa lilin yang dinyalakan sebagai simbol agar pengadilan menangguhkan penahanan untuk Ahok.
ADVERTISEMENT
Polisi menutup jalan ke ara Senen (Foto: Aria Pradana/kumparan)