Sukses Satgas Polri Kawal Harga Pangan Berbuah Penghargaan

5 Juli 2017 21:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Satgas Pangan Polri saat menerima penghargaan (Foto: Dok. Polri)
zoom-in-whitePerbesar
Satgas Pangan Polri saat menerima penghargaan (Foto: Dok. Polri)
ADVERTISEMENT
Sukses Tim Satgas Pangan Polri menjaga kestabilan harga di Ramadhan lalu berbuah manis. Penghargaan diberikan Mentan Amran Sulaiman.
ADVERTISEMENT
Menurut Wakil Satgas Pangan Polri Brigjen Agung Setya dalam keterangan yang diterima kumparan (kumparan.com), Rabu (5/7), Mentan memberikan penghargaan kepada 10 Direktur Krimsus Jajaran Polda yang dinilai berprestasi dalam menjaga stok dan kestabilan harga bahan pangan.
"Selain itu 10 Polda tersebut juga aktif melakukan penindakan terhadap pelaku usaha yang nakal yang menyebabkan harga pangan naik," tegas Agung.
Menurut Agung, Mentan juga mengapresiasi Satgas Pangan Polri yang memiliki kesigapan hingga ke wilayah di seluruh Indonesia.
"Dampak dari adanya Satgas Pangan dapat kita rasakan bersama, masyarakat merasakan harga bahan pokok masih stabil dan masih dapat dijangkau. Selain itu berdasarkan data BPS, nilai inflasi bulan Ramadhan dan lebaran tahun 2017 merupakan yang terendah dalam 4 tahun terakhir," beber Agung.
ADVERTISEMENT
"Satgas pangan akan terus melakukan pengawasan stok dan distribusi bahan pangan meskipun lebaran telah usai. Satgas akan bekerja seperti biasa untuk menjaga stabilitas harga pangan di masyarakat," tutup Agung.